Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Peraturan 3 Detik dalam Bola Basket

KOMPAS.com - Three seconds violation atau pelanggaran tiga detik merupakan salah satu jenis pelanggaran (violation) dalam permainan bola basket.

Dalam permainan bola basket, terdapat istilah pelanggaran yang dibedakan menjadi dua yaitu foul dan violation.

Foul adalah pelanggaran langsung terhadap pemain lain (lawan). Contoh foul adalah blocking foul dan flagrant foul.

Adapun, violation adalah pelanggaran yang lebih condong ke peraturan permainan bola basket, salah satu contohnya adalah three seconds violation atau pelanggaran tiga detik.

Pengertian peraturan tiga detik

Permainan bola basket mengenal peraturan tiga detik atau three seconds rule.

Dikutip dari situs web Dunkorthree.com, peraturan tiga detik artinya seorang pemain dari tim yang sedang menyerang (offender) tidak boleh berada di area terlarang atau daerah bersyarat lebih dari tiga detik pada saat bola sedang berada di area penyerangan.

Dalam permainan bola basket, seorang pemain tidak boleh berdiri dalam daerah bersyarat lawan lebih dari tiga (3) detik, ketika bola dalam penguasaan timnya.

Adapun, daerah bersyarat adalah otak lapangan kecil yang ada di bawah ring.

Three seconds violation atau pelanggaran tiga detik terjadi ketika ada salah satu pemain lalai melakukan gerakan di daerah bersyarat selama tiga detik.

Baik saat offense atau defense, pemain yang berdiri di paint area harus aktif bergerak.

Jika pemain tersebut tidak bergerak selama 3 detik, akan dianggap sebagai pelanggaran.

Adapun, hukuman untuk jenis pelanggaran three seconds violation adalah lemparan ke dalam atau free throw.

https://www.kompas.com/sports/read/2021/08/11/13200048/peraturan-3-detik-dalam-bola-basket

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke