Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Aturan Pergantian dan Rotasi Pemain dalam Bola Voli

Permainan bola voli mengharuskan kedua tim untuk mengumpulkan poin sebanyak-banyaknya untuk meraih kemenangan.

Dalam permainan bola voli terdapat peraturan-peraturan yang harus diperhatikan oleh para pemain .

Peraturan yang harus diperhatikan oleh para pemain sebelum memainkan permainan bola voli adalah terkait aturan pergantian dan rotasi pemain.

Organisasi resmi tingkat dunia yang menaungi permainan ini adalah FIVB (Federation Internationale de Volleyball).

FIVB menyusun beberapa peraturan dasar untuk permainan bola voli. Dua diantaranya adalah terkait pergantian dan rotasi pemain.

Pergantian pemain dalam bola voli

Dikutip dari situs Sportsrec, menurut aturan FIVB setiap tim hanya dapat melakukan enam pergantian pemain per set.

Namun, untuk pemain yang berposisi sebagai libero atau pemain spesialis bertahan itu memiliki aturan berbeda dari pemain posisi lainnya.

Pergantian yang melibatkan pemain berposisi libero tidak dihitung dalam jumlah pergantian tim per set.

Artinya pemain posisi libero dapat masuk dan keluar dari permainan dalam jumlah yang tidak terbatas dan libero hanya dapat menggantikan pemain baris belakang.

Adapun, waktu pergantian pemain yang diperbolehkan adalah sebagai berikut:

Pergantian pemain dalam pertandingan bola voli bisa dilakukan setelah laga berlangsung atau selama time-out dan tim hanya dapat mengganti lebih dari satu pemain pada satu waktu.

Sebuah tim dapat melakukan pergantian libero sebelum dimulainya set, selama time-out atau sebelum peluit servis dibunyikan.

Rotasi pemain dalam bola voli

Di dalam permain bola voli, para pemain secara bergantian melakukan servis, sembari melakukan pergeseran posisi atau disebut sebagai rotasi.

Rotasi pemain bola voli saat menggerakkan bola jika terjadi pindah bola adalah searah dengan jarum jam, sehingga pemain yang tadinya melakukan servis akan bergeser posisi ke sebelah kiri.

Alur rotasi ini berlaku kepada semua pemain di lapangan, dengan pengecualian pada posisi sebagai libero dalam sebuah tim.

Umumnya, seorang libero bermain di posisi tengah belakang lapangan serta tidak memiliki kewajiban melakukan servis.

Oleh karena itu setiap pemain wajib memperhatikan posisi bermainnya ketika turun bertanding di lapangan bola voli.

Begitu juga bagi pemain yang berstatus sebagai pengganti, yang wajib bermain di posisi serupa dengan rekan setim yang ditarik keluar.

Jika terjadi pelanggaran atau posisi rotasi yang tidak sesuai maka wasit atau perangkat pertandingan dapat menghentikan permainan.

https://www.kompas.com/sports/read/2021/07/16/06200038/aturan-pergantian-dan-rotasi-pemain-dalam-bola-voli

Terkini Lainnya

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke