Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Profil Nikola Vlasic, Bintang Kroasia Pembuka Jalan Lolos 16 Besar Euro 2020

KOMPAS.com - Kroasia meraih tiket lolos menuju 16 besar Euro 2020 berkat kemenangan 3-1 atas Skotlandia pada laga penutup penyisihan Grup D, Rabu (23/6/2021) dini hari WIB.

Gol pembuka keunggulan Kroasia di laga tersebut dicetak oleh gelandang serang Nikola Vlasic memasuki menit ke-17 pada babak pertama.

Nikola Vlasic lantas memperoleh penghargaan sebagai Man of the Match atau gelar pemain terbaik dalam duel tersebut dari komisi teknik UEFA, berkat performanya di lini tengah Kroasia.

Proses terjadinya gol dari Nikola Vlasic ke gawang Skotlandia, menjadi salah satu faktor dirinya mendapatkan penghargaan tersebut.

Bola hasil sundulan Ivan Perisic di tiang jauh bergulir tepat menuju Nikola Vlasic, yang sempat menguasai bola di bawah tekanan bek Skotlandia sebelum melepaskan tendangan menuju sudut bawah gawang.

Kemampuan untuk berada dalam posisi tepat serta melakukan pergerakan tanpa bola, untuk mendapatkan ruang tembak menjadi kelebihan Vlasic yang tercermin sepanjang laga.

Walaupun berposisi asli sebagai gelandang serang, kemampuan berupa pergerakan serta penempatan posisi secara jeli membuat Nikola Vlasic mampu ditempatkan sebagai penyerang sayap di kedua sisi.

Tidak hanya bersinar ketika berseragam timnas Kroasia, performa Vlasic juga cemerlang bersama klub Liga Rusia, CSKA Moscow.

Dalam tiga musim kariernya bersama CSKA Moscow, Nicola Vlasic membuat 33 gol dari 103 penampilan di berbagai ajang.

Catatan tersebut seperti menjadi pembuktian tersendiri baginya, setelah gagal bersinar saat menghabiskan satu musim bersama klub kompetisi teratas Liga Inggris (Premier League), Everton.

Kesempatan mendapat menit tampil secara reguler di Everton sepanjang musim 2017-2018 terbilang minim bagi Vlasic, yang akhirnya tidak masuk dalam skuad Kroasia pada Piala Dunia 2018 di Rusia.

Beruntung, kepindahan menuju CSKA Moscow, yang diawali dengan status sebagai pemain pinjaman, membuat Vlasic kembali percaya diri dan menarik perhatian pelatih timnas Kroasia, Zlatko Dalic.

Salah satu momen menonjol dalam karier Nikola Vlasic bersama CSKA Moscow, adalah mencetak gol kemenangan atas Real Madrid dalam penyisihan Grup G Liga Champions pada Oktober 2018.

Melihat penampilan Nikola Vlasic selama Euro 2020, khususnya dalam laga melawan Skotlandia, menjadi kepingan terakhir bagi Zlatko Dalic meracik skema permainan timnas Kroasia.

Nikola Vlasic seperti menjadi pengganti sempurna bagi gelandang serang Ivan Rakitic, yang memilih penisun dari timnas Kroasia pada September 2020 lalu.

Biodata Singkat Nikola Vlasic

  • Nama Lengkap: Nikola Vlasic
  • Tempat/Tanggal Lahir: Split. Kroasia/4 Oktober 1997
  • Kebangsaan: Kroasia
  • Tinggi Badan: 178 cm
  • Kaki Dominan: Kanan
  • Posisi Bermain: Gelandang serang, Penyerang Sayap
  • Karier Sepak Bola: Hajduk Split (2014-2017) Everton (2017-2019) CSKA Moscwo (pinjam; 2018-2019, 2019-...)

https://www.kompas.com/sports/read/2021/06/23/07400048/profil-nikola-vlasic-bintang-kroasia-pembuka-jalan-lolos-16-besar-euro

Terkini Lainnya

Kejuaraan Atletik Asia U20, Atlet Muda Indonesia Torehkan Prestasi

Kejuaraan Atletik Asia U20, Atlet Muda Indonesia Torehkan Prestasi

Liga Indonesia
PSM Vs RANS, Tavares Ingin Tutup Musim dengan Happy Ending

PSM Vs RANS, Tavares Ingin Tutup Musim dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Justin Hubner Merasa Kecewa Terhadap Wasit Shen Yinhao

Justin Hubner Merasa Kecewa Terhadap Wasit Shen Yinhao

Timnas Indonesia
Rahasia Abadi Shin Tae-yong

Rahasia Abadi Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
PSS Sleman Vs Persib Bandung, Alasan Maung Harus Tetap Tampil Serius

PSS Sleman Vs Persib Bandung, Alasan Maung Harus Tetap Tampil Serius

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Dibekuk Uzbekistan, Ajakan untuk Belajar Pahami VAR

Timnas Indonesia Dibekuk Uzbekistan, Ajakan untuk Belajar Pahami VAR

Timnas Indonesia
Saat STY Diganjar Kartu Kuning Wasit Shen Yinhao karena Protes...

Saat STY Diganjar Kartu Kuning Wasit Shen Yinhao karena Protes...

Timnas Indonesia
Piala Thomas dan Uber 2024, Misi Indonesia Tutup Fase Grup di Puncak

Piala Thomas dan Uber 2024, Misi Indonesia Tutup Fase Grup di Puncak

Badminton
Penjelasan Pengamat soal Keputusan Wasit pada Indonesia Vs Uzbekistan

Penjelasan Pengamat soal Keputusan Wasit pada Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib: Hidup Mati Elang Jawa, Maung Tanpa Tekanan

PSS Vs Persib: Hidup Mati Elang Jawa, Maung Tanpa Tekanan

Liga Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade 2024, Dua Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade 2024, Dua Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Putaran Nasional Liga 3: ASIOP FC Petik Pelajaran Berharga

Putaran Nasional Liga 3: ASIOP FC Petik Pelajaran Berharga

Liga Indonesia
Shin Tae-yong Percaya Diri, Yakin Timnas Indonesia Lolos ke Olimpiade

Shin Tae-yong Percaya Diri, Yakin Timnas Indonesia Lolos ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan, Ada Sesuatu yang Bikin STY Gusar...

Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan, Ada Sesuatu yang Bikin STY Gusar...

Timnas Indonesia
Uzbekistan Rasakan Tekanan Saat Lawan Timnas U23 Indonesia, Bikin Kesalahan

Uzbekistan Rasakan Tekanan Saat Lawan Timnas U23 Indonesia, Bikin Kesalahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke