Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Profil Muhammad Riyandi, Kiper Timnas Indonesia yang Kenyang Pengalaman di Level Junior

KOMPAS.com - Muhammad Riyandi adalah salah satu dari empat kiper timnas Indonesia yang dipanggil Shin Tae-yong untuk menghadapi lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia di Dubai, Uni Emirat Arab.

Meski belum menjadi pilihan utama di klubnya, Barito Putera, Riyandi adalah sosok kiper muda yang kenyang pengalaman di level junior.

Riyandi tercatat pernah menghuni skuad timnas Indonesia di berbagai kelompok umur, mulai dari U-18, U-19, hingga U-23.

Melansir TribunNews.com, Muhammad Riyandi yang lahir di Bogor pada 3 Januari 2000 merupakan anak bungsi dari empat bersaudara.

Saat berusia delapan tahun, Riyandi mulai menimba ilmu sepak bola di akademi Pelita Jaya di Sawangan. Bakat Riyandi pun mulai berkembang bersama Pelita Jaya.

Setelah ikut dalam kompetisi Liga Kompas, Muhammad Riyandi terpilih masuk skuad Indonesia untuk ajang Gothia Cup 2014 di Swedia.

Setelah mengikuti ajang Gothia Cup 2014, Riyandi kemudian bergabung dengan sekolah sepak bola (SSB) Bina Taruna di Jakarta Timur.

Dari Bina Taruna itulah, Muhammad Riyandi lantas memperkuat PS Jakarta Timur pada ajang Liga Nusantara regional DKI tahun 2015.

Pada saat itu, usia Riyandi masih 15 tahun dan ia harus bertanding dengan pemain-pemain lain yang rata-rata usianya 17 tahun.

Penampilan apik Riyandi itu membuatnya dilirik oleh klub kompetisi teratas Liga Indonesia, PS Barito Putera.

Pada usia 16 tahun, Muhammad Riyandi menjadi kiper ketiga klub berjulukan Laskar Antasari tersebut. Ia pun mendapatkan debutnya di skuad utama Barito Putera pada ajang Indonesia Soccer Championship (SC) A 2016.

Pada 2017, Riyandi dipertahankan oleh Barito Putera. Namun, debut liga baru diperoleh pemain berpostur 181 cm itu pada Liga 1 2018 ketika Laskar Antasari melawan TIRA-Persikabo, 5 November 2018.

Pada 2019, Muhammad Riyandi "naik pangkat" menjadi penjaga gawang nomor dua Barito Putera setelah Aditya Harlan.

Di level internasional, Riyandi mampu menembus timnas U-19 Indonesia asuhan Eduard Tjong pada 2016, setelah ia tampil di ISC A bersama Barito Putera.

Setahun berselang, Riyandi masih skuad Garuda Muda untuk ajang Piala AFF U-19.

Muhammad Riyandi terus menjadi anggota timnas Indonesia di kelompok umur, termasuk ketika timnas U-22 tampil sebagai juara Piala AFF U-22 2019.

Ia juga menjadi bagian timnas U-23 Indonesia yang menyabet medali perak cabang olahraga sepak bola pada SEA Games 2019 di Filipina.

Kini, Muhammad Riyandi dipercaya pelatih Shin Tae-yong untuk menghuni skuad timnas Indonesia senior.

Namun, Riyandi harus bersaing dengan tiga kiper Garuda lainnya yaitu Nadeo Argawinata, Aqil Savik, dan Adi Satryo untuk merebut satu tempat di posisi penjaga gawang.

Biodata Muhammad Riyandi

Nama lengkap: Muhammad Riyandi
Tempat, tanggal lahir: Bogor, 3 Januari 2000
Usia: 21 tahun
Kewarganegaraan: Indonesia
Posisi: Kiper
Tinggi badan: 181 cm
Kaki dominan: Kanan
Klub saat ini: Barito Putera
Nomor punggung: 1
Karier klub junior:

  • 2008-2014 - Pelita Jaya
  • 2015 - SSB Bina Taruna
  • 2016 - Barito Putera

Karier klub senior:

  • 2016-sekarang - Barito Putera

Karier timnas:

  • 2016-2018 - Indonesia U-19
  • 2019-2020 - Indonesia U-23

https://www.kompas.com/sports/read/2021/06/07/15400058/profil-muhammad-riyandi-kiper-timnas-indonesia-yang-kenyang-pengalaman-di

Terkini Lainnya

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Timnas Indonesia
Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Liga Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Liga Inggris
Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Liga Lain
Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Liga Italia
Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke