Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Asal-usul Leicester City Dijuluki The Foxes

KOMPAS.com - Nama julukan menyimpan potongan sejarah yang menjadi latar belakang pemberiannya, khususnya bagi sebuah klub sepak bola.

Begitu juga pada nama julukan yang diberikan kepada klub peserta kompetisi Liga Inggris, Leicester City, yakni The Foxes.

Klub ini semula terbentuk dengan nama Leicester Fosse pada 1884, sebelum akhirnya berpindah kandang dan mengganti nama pada 1919.

Adanya julukan The Foxes kemudian muncul hingga akhirnya digunakan dalam emblem resmi klub sejak 1948, seperti dilansir dari laman resmi Leicester City.

Lambang klub yang terpasang pada kostum pertandingan Leicester City sendiri terakhir mendapat penyegaran desain pada 2009.

Rancangan logo klub Leicester City saat ini masih mempertahankan gambar kepala rubah yang berada di tengah lingkaran berlatar belakang bunga Potentilla (Cinquefoil).

Pada tahun 2009 pula, Leicester City membuat logo khusus dengan aksen warna berbeda untuk memperingati perayaan hari jadi klub ke-125.

Ihwal pemakaian rubah (fox) dalam logo klub Leicester City, berawal dari wilayah Leicestershire yang dikenal sebagai lokasi perburuan binatang mamalia tersebut.

Kegiatan perburuan rubah, spesifiknya jenis rubah merah (Vulpes vulpes), di Inggris mulai populer pada akhir abad ke-17.

Bahkan keberadaan populasi rubah yang cukup banyak di wilayah Leicestershire, turut diabadikan dalam sejumlah nama daerah seperti kawasan desa Foxton.

Inspirasi serupa mengilhami pihak Leicester City untuk membuat karakter maskot bernama Filbert the Fox yang hadir dalam setiap laga kandang klub.

Nama sang maskot merupakan gabungan dari perwujudannya sebagai rubah, serta lokasi kandang tim yakni Stadion King Power yang terletak di Filbert Way.

Filbert the Fox sudah mendampingi skuad Leicester City sepanjang 27 musim secara beruntun, termasuk ketika Leicester City meraih gelar juara kompetisi teratas Liga Inggris, Premier League, pada 2015-2016.

https://www.kompas.com/sports/read/2021/05/16/18000008/asal-usul-leicester-city-dijuluki-the-foxes

Terkini Lainnya

Ditinggal Malik Risaldi dan Rivera, Madura United Optimis Tim Tetap Kompetitif

Ditinggal Malik Risaldi dan Rivera, Madura United Optimis Tim Tetap Kompetitif

Liga Indonesia
PSSI Ingin Tingkatkan Kualitas Liga, Siapkan Aturan Tegas soal Lisensi Klub

PSSI Ingin Tingkatkan Kualitas Liga, Siapkan Aturan Tegas soal Lisensi Klub

Liga Indonesia
Championship Series Tidak Ada, Format Liga 1 2024-2025 Kembali Seperti Semula

Championship Series Tidak Ada, Format Liga 1 2024-2025 Kembali Seperti Semula

Liga Indonesia
Link Live Streaming Denmark Vs Inggris, Kickoff 23.00 WIB

Link Live Streaming Denmark Vs Inggris, Kickoff 23.00 WIB

Internasional
Fan Zone Piala Eropa 2024: Fasilitas Lengkap, Suporter Bersatu, Kebersamaan Terjalin

Fan Zone Piala Eropa 2024: Fasilitas Lengkap, Suporter Bersatu, Kebersamaan Terjalin

Internasional
Jadwal Siaran Langsung Argentina Vs Kanada di Copa America 2024

Jadwal Siaran Langsung Argentina Vs Kanada di Copa America 2024

Internasional
Nikmatilah Aksi Messi dan Di Maria Selagi Masih Bisa...

Nikmatilah Aksi Messi dan Di Maria Selagi Masih Bisa...

Internasional
Masa Depan Alberto Rodriguez di Persib, Ada Klausul Kontrak

Masa Depan Alberto Rodriguez di Persib, Ada Klausul Kontrak

Liga Indonesia
Timnas U16 Indonesia Vs Singapura: Instruksi Khusus Nova, Pesan dari STY

Timnas U16 Indonesia Vs Singapura: Instruksi Khusus Nova, Pesan dari STY

Timnas Indonesia
Teka-teki Eks Juventus Stefano Beltrame di Persib, Negosiasi Berlangsung

Teka-teki Eks Juventus Stefano Beltrame di Persib, Negosiasi Berlangsung

Liga Indonesia
Latihan Lagi Usai Cedera Hidung, Mbappe: Tanpa Risiko, Tak Ada Kemenangan

Latihan Lagi Usai Cedera Hidung, Mbappe: Tanpa Risiko, Tak Ada Kemenangan

Internasional
Saat Man United-Nice Tak Boleh Transfer Pemain karena Kepemilikan Ratcliffe...

Saat Man United-Nice Tak Boleh Transfer Pemain karena Kepemilikan Ratcliffe...

Liga Inggris
Euro 2024: Mbappe Luar Biasa, Pakai Topeng Bukan Alasan Tampil Buruk

Euro 2024: Mbappe Luar Biasa, Pakai Topeng Bukan Alasan Tampil Buruk

Internasional
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Spanyol Vs Italia di Euro 2024

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Spanyol Vs Italia di Euro 2024

Internasional
Kemenpora dan Kasatgas KPK Pimpin Pemantauan Venue PON 2024

Kemenpora dan Kasatgas KPK Pimpin Pemantauan Venue PON 2024

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke