Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Nomor Renang Gaya Dada yang Dilombakan

KOMPAS.com - Nomor renang gaya dada (breaststroke) yang dilombakan di ajang Olimpiade sama seperti gaya punggung.

Renang gaya dada merupakan salah satu gaya yang sangat unik.

Sebab, gerakan renang gaya dada ini mirip dengan cara katak berenang saat di dalam air.

Gaya dada merupakan teknik berenang dengan posisi tubuh seperti merangkak di permukaan air lalu dikombinasikan dengan gerakan kaki dan tangan.

Pada ajang olahraga multicabang seperti Olimpiade, gaya dada menjadi salah satu kategori yang dipertandingkan di cabang renang.

Adapun, nomor lomba renang gaya dada sama seperti gaya punggung.

Nomor renang gaya dada

Dikutip dari situs Olympic, cabang renang gaya dada atau breaststroke yang dipertandingkan meliputi 100 meter dan 200 meter.

Nomor renang gaya dada yang diperlombakan untuk pria adalah 100 meter dan 200 meter.

Berikut nomor renang gaya dada yang dilombakan:

  • Gaya dada jarak 100 meter (pria dan wanita)
  • Gaya dada jarak 200 meter (pria dan wanita)

Awalnya, kompetisi renang tingkat internasional seperti Olimpiade hanya mempertandingkan kategori putra saja.

Akan tetapi, nomor renang putri dilombakan sejak Olimpiade Stockholm tahun 1912.

https://www.kompas.com/sports/read/2021/04/16/09450018/nomor-renang-gaya-dada-yang-dilombakan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke