Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perbedaan Passing Atas dan Passing Bawah dalam Bola Voli

KOMPAS.com - Olahraga bola voli sebagai permainan yang dilakukan secara beregu membutuhkan kerjasama antar pemain.

Bentuk kerjasama tersebut antara lain tercermin dari adanya upaya untuk saling mengoper atau memberikan bola, yang dikenal dengan teknik passing.

Passing merupakan teknik dasar yang paling sering digunakan oleh seorang pemain dalam permainan bola voli.

Dalam buku Pedoman Pelatihan Bola Voli (1991) karya Suharno HP, passing adalah upaya seorang pemain mengoper bola kepada rekan setimnya untuk dimainkan di lapangan sendiri.

Bentuk atau ragam teknik passing dalam permainan bola voli terbagi menjadi dua yakni passing atas dan passing bawah.

Perbedaan antara mengumpan atau passing pada bola voli terletak pada persentuhan bola dengan tangan seorang pemain dalam usaha mengoper kepada rekan setim.

Sentuhan bola yang tepat untuk melintasi net dalam permainan bola voli yakni bagian pergelangan tangan hingga sikut.

Adanya perbedaan antara passing atas dan bawah dalam permainan bola voli dapat dijelaskan sebagai berikut:

Passing atas

Cara melakukan passing atas diawali dengan mengambil sikap normal, mengambil tumpuan dengan melebarkan kaki sejajar bahu, serta meletakkan tangan di depan dada.

Seorang pemain yang melakukan passing atas melakukan persentuhan dengan bola pada bagian ujung jari dengan posisi tangan sedikit ditegangkan.

Persentuhan bola dengan jari-jari yang tepat pada passing atas bola voli adalah mengenai ujung jari pada ruas pertama dan kedua ibu jari.

Adapun setelah melakukan passing atas, gerak lengan seorang pemain mengarah lurus secara berlanjut dengan pandangan tertuju pada bola.

Passing bawah

Mengutip dari buku Teknik Dasar Bermain Bola Voli (2013) karya Winarno dan kawan-kawan, teknik passing bawah dilakukan ketika bola datang menuju bagian depan atau samping tubuh setinggi perut.

Sikap awal dalam melakukan passing bawah dilakukan dengan menekuk lutut, sembari melebarkan kaki sejajar bahu, dan menjulurkan kedua lengan ke arah bawah.

Persentuhan bola dilakukan pada lengan bagian atas pergelangan tangan di bawah siku, terutama pada bagian paling lebar antara pergelangan tangan dan ibu jari.

Usai melakukan passing bawah, kemudian usahakan gerak lengan ke atas tidak melewati bahu serta menyesuaikan diri dengan situasi permainan.

https://www.kompas.com/sports/read/2021/04/14/10000028/perbedaan-passing-atas-dan-passing-bawah-dalam-bola-voli

Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke