Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Susunan Pemain Verona Vs AC Milan, Rossoneri Andalkan Penyerang Mandul

KOMPAS.com - AC Milan krisis pemain depan saat menghadapi tuan rumah Hellas Verona. Mereka hanya bisa mengandalkan Rafael Leao yang sudah puasa gol berbulan-bulan.

AC Milan bertandang ke markas Hellas Verona pada giornata ke-26 Liga Italia 2020-2021.

Laga Verona vs AC Milan itu akan digelar di Stadion Marc'Antonio Bentegodi, Minggu (7/3/2021) pukul 21.00 WIB.

Rossoneri jelas membutuhkan kemenangan pada laga ini untuk menjaga peluang scudetto musim ini.

Mereka saat ini berada di peringkat kedua klasemen Liga Italia dengan koleksi 53 poin dari 25 laga, terpaut enam angka dari Inter Milan di puncak klasemen.

Namun, sialnya, saat perlu tambahan tiga poin, mereka datang dengan skuad seadanya ke kandang Hellas Verona.

Banyak pemain cedera, terutama di lini depan, sebut saja Zlatan Ibrahimovic, Mario Mandzukic, dan Ante Rebic.

Oleh sebab itu, AC Milan hanya bisa megandalkan Rafael Leao pada laga ini sebagai striker tunggal dalam formasi 4-2-3-1.

Masalahnya lagi, Leao sedang seret gol. Kali terakhir bomber asal Portugal itu membobol gawang lawan adalah saat AC Milan menang 2-0 atas Torino di Liga Italia, 9 Januari silam.

Artinya, peyerang 21 tahun itu sudah lebih kurang dua bulan tidak mencetak gol untuk Il Diavolo Rosso.

Pelatih AC Milan Stefano Pioli semakin pusing dengan cederanya Hakan Calhanoglu dan masalah kebugaran yang menimpa Theo Hernandez dan Sandro Tonali.

Posisi Calhanoglu pada laga ini digantikan oleh Rade Krunic. Tonali duduk manis di bench dan perannya akan dimainkan oleh Soualiho Meite.

Sementara itu, Theo tak ada di dalam daftar pemain cadangan AC Milan. Diogo Dalot akan menggantikan peran Theo di pos bek kiri.

Sementara itu, tuan rumah Hellas Verona turun dengan formasi 3-4-2-1 dengan mengandalkan Kevin Lasagna di ujung tombak.

Untuk lebih lengkapnya, daftar susunan pemain Hellas Verona vs AC Milan bisa dilihat di bawah ini.

Susunan pemain Hellas Verona vs AC Milan:

Hellas Verona (3-4-2-1): 1-Marco Silvestri; 23-Giacomo Magnani, 21-Koray Gunter, 17-Federico Cecchirini; 5-Davide Faraoni, 61-Adrien Tameze, 4-Miguel Veloso, 8-Darko Lazovic; 7-Antonin Barak, 20-Mattia Zaccagni; 92-Kevin Lasagna

Pelatih: Ivan Juric

AC Milan (4-2-3-1): 99-Gianluigi Donnarumma; 2-Davide Calabria, 23-Fikayo Tomori, 13-Alessio Romagnoli, 5-Diogo Dalot; 79-Franck Kessie, 18-Soualiho Meite; 56-Alexis Saelemaekers, 33-Rade Krunic, 7-Samu Castillejo; 17-Rafael Leao

Pelatih: Stefano Pioli

https://www.kompas.com/sports/read/2021/03/07/20190038/susunan-pemain-verona-vs-ac-milan-rossoneri-andalkan-penyerang-mandul

Terkini Lainnya

National Training Center PSSI 90 Persen Jadi, Presiden FIFA Senang

National Training Center PSSI 90 Persen Jadi, Presiden FIFA Senang

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Berjuang Tiga Gim Ketat, Rinov/Pitha Kalah

Hasil Indonesia Open 2024: Berjuang Tiga Gim Ketat, Rinov/Pitha Kalah

Badminton
Indonesia Vs Irak: STY Siap Hasil Terbaik, Hadirkan Latihan Khusus

Indonesia Vs Irak: STY Siap Hasil Terbaik, Hadirkan Latihan Khusus

Timnas Indonesia
Henhen Herdiana dan Panggilan Baru Usai Bawa Persib Juara

Henhen Herdiana dan Panggilan Baru Usai Bawa Persib Juara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak, STY Ungkap Kondisi Usai Dilarikan ke Rumah Sakit

Indonesia Vs Irak, STY Ungkap Kondisi Usai Dilarikan ke Rumah Sakit

Timnas Indonesia
Konvoi Persib Juara Tahun 1937, Ketika Belanda Ikut Berpesta

Konvoi Persib Juara Tahun 1937, Ketika Belanda Ikut Berpesta

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak: STY Sang Bos, Garuda Siap Turuti Perintah

Timnas Indonesia Vs Irak: STY Sang Bos, Garuda Siap Turuti Perintah

Timnas Indonesia
Erick Thohir Pastikan Rumput SUGBK Siap Jelang Laga Timnas Indonesia

Erick Thohir Pastikan Rumput SUGBK Siap Jelang Laga Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: STY Sebut Verdonk Absen, Kans Jay Idzes Main

Indonesia Vs Irak: STY Sebut Verdonk Absen, Kans Jay Idzes Main

Timnas Indonesia
Persiapkan Euro 2024, Italia Masih Perlu Waktu

Persiapkan Euro 2024, Italia Masih Perlu Waktu

Liga Lain
Shin Tae-yong Bicara Laga Berbeda Lawan Irak di SUGBK

Shin Tae-yong Bicara Laga Berbeda Lawan Irak di SUGBK

Timnas Indonesia
Insiden Serius di Sepak Bola Indonesia Terus Bermunculan, Sosialisasi Aturan Lemah

Insiden Serius di Sepak Bola Indonesia Terus Bermunculan, Sosialisasi Aturan Lemah

Liga Indonesia
Semua Proses Beres, Calvin Verdonk Bisa Main Lawan Filipina

Semua Proses Beres, Calvin Verdonk Bisa Main Lawan Filipina

Timnas Indonesia
Jay Idzes Akan Datang ke Indonesia, Bergantung Keputusan Shin Tae-yong

Jay Idzes Akan Datang ke Indonesia, Bergantung Keputusan Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kata Irwansyah Usai Ginting Gugur Awal di Indonesia Open, Kans ke Australia Open

Kata Irwansyah Usai Ginting Gugur Awal di Indonesia Open, Kans ke Australia Open

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke