Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Meski Ditawari Banyak Uang, Khabib Nurmagomedov Tetap Tak Akan Mau Hadapi Conor McGregor

KOMPAS.com - Duel ulangan antara Khabib Nurmagomedov dan Conor McGregor sepertinya tidak akan pernah terwujud.

Khabib Nurmagomedov telah memutuskan pensiun dari UFC sejak memenangi duel terakhirnya melawan Justin Gaethje pada 25 Oktober 2020 lalu.

Kendati Khabib Nurmagomedov telah pensiun, UFC kabarnya tetap ingin petarung asal Rusia itu kembali ke octagon untuk menghadapi Conor McGregor.

UFC disebut siap menggelontorkan uang banyak kepada Nurmagomedov untuk mewujudkan duel ulangan melawan McGregor.

Akan tetapi, rencana UFC tersebut kemungkinan bakal sulit terwujud.

Sebab, manajer Khabib Nurmagomedov, Ali Abdelaziz, memastikan petarungnya tak akan tertarik melawan Conor McGregor lagi.

Ali Abdelaziz menegaskan, Khabib Nurmagomedov tak akan mau keluar dari masa pensiun hanya untuk melawan Conor McGregor.

Abdelaziz ragu Nurmagomedov akan menerima tawaran uang yang diberikan UFC untuk melawan McGregor.

"Saya pikir secara finansial ini pertarungan besar. Namun, kami tahu Khabib, sulit untuk membujuknya secara finansial," kata Abdelaziz kepada TMZ Sports, dikutip oleh BolaSport.com, Minggu (3/1/2021).

Khabib Nurmagomedov dan Conor McGregor pertama kali bertemu di octagon pada 2018 lalu.

Pertemuan keduanya merupakan salah satu ajang terbesar UFC karena banyak drama yang terjadi sebelum keduanya bertarung.

Salah satu momen tak bisa dilupakan adalah saat Conor McGregor menyerang bus yang ditumpangi Khabib Nurmagomedov di New York, Amerika Serikat.

Situasi tersebut membuat keadaan menjelang duel Nurmagomedov vs McGregor di UFC 229 makin panas.

Pada pertemuan di octagon, Nurmagomedov langsung balas dendam dengan memberikan pelajaran untuk McGregor.

Khabib Nurmagomedov bisa mendominasi jalannya pertarungan dan mengalahkan Conor McGregor lewat submission di ronde keempat. (Muhamad Husein)

https://www.kompas.com/sports/read/2021/01/03/11155938/meski-ditawari-banyak-uang-khabib-nurmagomedov-tetap-tak-akan-mau-hadapi

Terkini Lainnya

Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Ke Final, Siap Hadapi Tekanan Fan Tuan Rumah

Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Ke Final, Siap Hadapi Tekanan Fan Tuan Rumah

Badminton
Link Live Streaming Man City Vs Man United, Kickoff 21.00 WIB

Link Live Streaming Man City Vs Man United, Kickoff 21.00 WIB

Liga Inggris
Persib Vs Madura United: Hodak Analisis Sape Kerrab, Tim Pekerja Keras

Persib Vs Madura United: Hodak Analisis Sape Kerrab, Tim Pekerja Keras

Liga Indonesia
Erick Thohir Ungkap Isi Pembicaraan Saat Bertemu Shin Tae-yong dan Istri

Erick Thohir Ungkap Isi Pembicaraan Saat Bertemu Shin Tae-yong dan Istri

Timnas Indonesia
Man City Vs Man United, Guardiola Fokus, Segala Kemungkinan Bisa Terjadi

Man City Vs Man United, Guardiola Fokus, Segala Kemungkinan Bisa Terjadi

Liga Inggris
Man City Vs Man United, MU Punya 'Masalah Mewah', Ten Hag Dibuat Pusing

Man City Vs Man United, MU Punya "Masalah Mewah", Ten Hag Dibuat Pusing

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Catalunya 2024: Aleix Espargaro Pole, Bagnaia Kedua

Hasil Kualifikasi MotoGP Catalunya 2024: Aleix Espargaro Pole, Bagnaia Kedua

Motogp
Persib Bandung Vs Madura United, Dua Leg Final Skenario Hodak Raih Gelar

Persib Bandung Vs Madura United, Dua Leg Final Skenario Hodak Raih Gelar

Liga Indonesia
Inter Miami Vs Vancouver: Martino Memilih Untuk Mengistirahatkan Messi

Inter Miami Vs Vancouver: Martino Memilih Untuk Mengistirahatkan Messi

Liga Lain
Sup Panas dan Pijatan di Balik Kehebatan Man City

Sup Panas dan Pijatan di Balik Kehebatan Man City

Liga Inggris
Bali United Vs Borneo FC, Tekad Bali United Pertahankan Hasil Positif di Kandang

Bali United Vs Borneo FC, Tekad Bali United Pertahankan Hasil Positif di Kandang

Liga Indonesia
Hasil Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Lolos ke Final

Hasil Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Lolos ke Final

Badminton
Man City Vs Man United, Mustahil Setan Merah Juara Piala FA

Man City Vs Man United, Mustahil Setan Merah Juara Piala FA

Liga Inggris
Link Live Streaming Persib Vs Madura United Besok Malam

Link Live Streaming Persib Vs Madura United Besok Malam

Liga Indonesia
Pakar Transfer: Hansi Flick Pelatih Baru Barcelona, Kontrak 2 Tahun

Pakar Transfer: Hansi Flick Pelatih Baru Barcelona, Kontrak 2 Tahun

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke