Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Eksklusif, Michael Bisping Bahas Komentar Cristiano Ronaldo Soal UFC

KOMPAS.com - Akhir-akhir ini, mega bintang Juventus, Cristiano Ronaldo, memberikan komentar positif terkait UFC baik lewat wawancara formil atau pun akun Instagram pribadinya.

Bagi legenda UFC, Michael Bisping, ucapan-ucapan Cristiano Ronaldo merupakan bentuk pengakuan besar bagi organisasi pimpinan Dana White ini.

Akan tetapi, Michael Bisping juga tidak terkejut dengan mengalirnya pujian bagi UFC.

Cristiano Ronaldo memberi komentar positif terkait UFC setidaknya dua kali, yakni saat Khabib Nurmagomedov  memenangi duel UFC terakhirnya kontra Justin Gaethje pada UFC 254, akhir Oktober lalu.

Ronaldo membuat ucapan selamat untuk Khabib Nurmagomedov atas kemenangan The Eagle pada gelaran UFC 254.

Seusai duel tersebut, Khabib mengumumkan pensiun dari UFC karena tak ingin lagi turun di Oktagon tanpa kehadiran sang ayah, Abdulmanap, yang meninggal dunia pada awal Juli 2020 karena komplikasi penyakit akibat Covid-19.

"Selamat kawan, ayahmu pasti bangga kepadamu," tulis Cristiano Ronaldo di Instagram Story miliknya dengan memasang foto Khabib yang sedang bersujud.

Setelah itu, Ronaldo juga mengatakan pada medio pekan ini bahwa ia lebih senang menonton tinju atau UFC ketimbang sepak bola di televisi.

"Bermain sepak bola adalah gairah saya, tetapi saya lebih suka menonton olahraga lain di TV," kata Ronaldo dalam film dokumenter Parallel Worlds, seperti dikutip Marca.

"Antara menonton pertandingan sepak bola atau pertarungan tinju atau UFC, saya memilih tinju atau UFC," ujar Ronaldo.

Hal ini pun menjadi salah satu perhatian dalam wawancara eksklusif KOMPAS.com bersama Michael Bisping, legenda olahraga mixed martial arts (MMA) yang kini menjadi komentator serta analis bagi UFC, pada Rabu (16/12/2020).

Bisping mengatakan bahwa kata-kata positif bagi UFC merupakan hal wajar di tengah meledaknya popularitas olahraga bertarung di dunia.

"Saya pikir pengakuan yang UFC dapatkan dari orang-orang seperti Cristiano Ronaldo, nama-nama besar di dunia olahraga, dan para aktor kelas dunia ini luar biasa," ujar pria yang kini menjadi suara bagi UFC tersebut kepada KOMPAS.com.

"Namun, saya tak terkejut. Dana White pernah mengatakan ini dalam suatu konferensi pers," tuturnya lagi.

"Mundur ratusan tahun dankalau ada pertarungan di jalan, orang-orang pasti akan berhenti dan menonton."

"Jadi, jika ada petarung-petarung terbaik di dunia saling baku hantam, dibalut dengan produksi luar biasa yang UFC punya, tidak mengejutkan," tutur pria yang terakhir bertarung pada November 2017 tersebut.

"Ini olahraga terbaik di planet Bumi. Semua suka menyaksikannya," lanjutnya.

"Beberapa orang suka sepak bola, hoki, atau dll. Namun, mereka bisa tidak memahami aturan olahraga lain."

"Kamu pasti mengerti apa yang terjadi dalam sebuah pertarungan," lanjut Bisping lagi."

"Saya tak terkejut apabila UFC begitu populer."

https://www.kompas.com/sports/read/2020/12/17/16200058/eksklusif-michael-bisping-bahas-komentar-cristiano-ronaldo-soal-ufc

Terkini Lainnya

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke