Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Juventus Vs Ferencvaros, Kata Morata Usai Jadi Pahlawan Si Nyonya Tua

KOMPAS.com - Alvaro Morata menjadi pahlawan Juventus ketika menjamu Ferencvaros pada ajang Liga Champions semalam.

Alvaro Morata tidak menjadi starter dalam laga Juventus vs Ferencvaros di Stadion Allianz, Rabu (25/11/2020) dini hari WIB.

Penyerang asal Spanyol baru masuk pada menit ke-67, menggantikan Paulo Dybala.

Meski berangkat dari bangku cadangan, Morata memberi kontribusi nyata untuk Juve pada laga tersebut.

Morata mencetak gol penentu kemenangan Juventus 2-1 pada masa injury time babak kedua (90+2').

Sebelumnya, Si Nyonya Tua teringgal lebih dulu oleh gol Myrto Uzuni (19'), kemudian Cristiano Ronaldo membalasnya pada menitk ke-35.

Morata tidak peduli dengan pujian yang dilayangkan kepadanya usai menjadi pahlawan Juventus.

Menurut, bomber 28 tahun itu, kemenangan Juventus lebih penting daripada pencapaian pribadi.

“Itu adalah pertandingan yang rumit, kami tahu semua pertandingan sulit di Liga Champions," ucap Morata, seperti dilansir dari Footbal Italia.

"Kemenangan adalah yang terpenting, karena masalah yang ada di Liga Champions adalah jika Anda memiliki sedikit waktu istirahat, Anda berisiko tersingkir," imbuhnya.

"Saya pemain yang lebih lengkap sekarang. Ketika saya berusia 22 tahun, saya hanya memperhatikan ketika bola mendekati saya, tetapi sekarang saya lebih fokus dan setiap bola bisa menjadi penentu," ucap Morata.

Gol Morata tak hanya memenangkan Juventus, tetapi juga meloloskan Bianconeri ke babak 16 besar Liga Champions.

Juventus saat ini berada di peringkat kedua klasemen Grup G dengan koleksi sembilan poin dari empat laga.

Dengan dua laga tersisa, Juve sudah aman dari kejaran tim-tim di bawahnya, yakni Dynamo Kiev dan Ferenvaros, yang sama-sama baru memiliki satu poin.

Juventus lolos ke babak 16 besar Liga Champions bersama pemimpin klasemen Grup G saat ini, Barcelona (12 poin).

https://www.kompas.com/sports/read/2020/11/25/07300098/juventus-vs-ferencvaros-kata-morata-usai-jadi-pahlawan-si-nyonya-tua

Terkini Lainnya

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke