Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil F1 GP Turki - Hamilton Kunci Gelar Juara Dunia, Samai Rekor Michael Schumacher

KOMPAS.com - Pebalap Mercedes, Lewis Hamilton, berhasil menjadi pemenang balapan Formula 1 (F1) GP Turki 2020 yang berlangsung di Istanbul Park, Minggu (15/11/2020) sore WIB.

Hasil ini sekaligus memastikan Hamilton mengunci gelar juara dunia ketujuh. 

Sebelumnya, dia sudah menjadi juara dunia F1 pada musim 2008, 2014, 2015, 2017, 2018 dan 2019.

Pencapaian ini juga mengantarkan Lewis Hamilton menyamai rekor legenda F1, Michael Schumacher, yang mengantongi gelar juara dunia tujuh kali.

Lance Stroll yang start dari pole position mengawali balapan dengan sangat baik.

Stroll masih memimpin ketika balapan memasuki lap ketiga. Dia mengungguli Sergio Perez dan Sebastian Vettel yang membayanginya di urutan kedua dan ketiga.

Sebastian Vettel sendiri memulai race dengan impresif. Dia berhasil menyodok ke baris depan setelah start dari posisi ke-11.

Pada lap lima, kedudukan tiga besar belum berubah. Sementara, Lewis Hamilton masih berada di posisi keenam di belakang pebalap berdarah Thailand, Alex Albon.

Di sisi lain, rekan setim Lewis Hamilton di Mercedes, Valtteri Bottas, yang mulai balapan dari posisi keenam tercecer ke urutan ke-16.

Adapun, Alex Albon sempat memimpin pada lap ke-18 ketika pebalap-pebalap di depannya kembali ke pit. Meski hanya satu lap, ini merupakan sejarah bagi Alex Albon.

Ini adalah kali pertama Alex Albon berada di posisi terdepan sepanjang kariernya.

Selain itu, Alex Albon juga menjadi pebalap berdarah Thailand pertama yang bisa memimpin F1.

Dia yang semula berada di urutan ketiga turun hingga posisi keenam. Sebelum melanjutkan balapan, Verstappen memutuskan kembali ke pit untuk mengganti ban baru.

Sementara itu, Valtteri Bottas masih kesulitan menembus 10 besar. Dia berada di urutan ke-15, di belakang Pierre Gasly dan Kimi Raikkonen pada lap ke-21.

Pebalap asal Finlandia itu setidaknya harus finis di posisi enam besar jika ingin menunda pesta juara dunia ketujuh Lewis Hamilton.

Pada saat yang bersamaan, Lewis Hamilton berada di urutan kelima. Sementara, Lance Stroll masih memimpin dengan jarak 3,3 detik atas Sergio Perez.

Pada lap ke-35, Alex Albon kehilangan kendali dan melebar dari trek. Hal tersebut menjadi keuntungan bagi Lewis Hamilton yang masuk ke posisi ketiga.

Memasuki Lap ke-38, Lewis Hamilton mengambil alih pimpinan balapan dari Sergio Perez yang memimpin setelah Lance Stroll masuk ke pit.

Hamilton lalu membuka jarak 7,3 detik atas Sergio Perez pada lap ke-40.

Adapun, Lance Stroll yang kembali ke lintasan setelah mengganti ban terperosok hingga urutan keenam setelah disalip duo Ferrari, Sebastian Vettel dan Charles Leclerc.

Sementara, gelar juara dunia ketujuh Lewis Hamilton sudah di depan mata sebab Valtteri Bottas tak beranjak dari posisi ke-13 karena serangkaian spinyang ia alami. 

Saat balapan menyisakan delapan lap, Lewis Hamilton masih menjadi yang terdepan, diikuti Sergio Perez dan Charles Leclerc yang sukses menembus posisi ketiga. 

Hamilton pun menjadi pebalap pertama yang menyentuh garis finis. Kemenangan ini sekaligus membuatnya mengunci gelar juara dunia ketujuh.

Di belakang Lewis Hamilton ada Sergio Perez yang finis kedua, dan Sebastian Vettel yang sukses mengalahkan rekan setimnya Charles Leclerc untuk merebut podium ketiga F1 GP Turki 2020.

https://www.kompas.com/sports/read/2020/11/15/19073198/hasil-f1-gp-turki-hamilton-kunci-gelar-juara-dunia-samai-rekor-michael

Terkini Lainnya

Kunci An Se-young ke Final Indonesia Open: Tampil Maksimal, Lupakan Cedera

Kunci An Se-young ke Final Indonesia Open: Tampil Maksimal, Lupakan Cedera

Badminton
Lakukan Blunder di Laga Kemenangan Jerman, Neuer Dapat Pembelaan

Lakukan Blunder di Laga Kemenangan Jerman, Neuer Dapat Pembelaan

Internasional
Indonesia Open 2024: Tembus Final Ke-4, Zheng/Huang Ungkap Kunci Konsistensi

Indonesia Open 2024: Tembus Final Ke-4, Zheng/Huang Ungkap Kunci Konsistensi

Badminton
Tunggu Kepastian Regulasi Pemain Asing, Teco Sudah Kantongi Kandidat Pemain

Tunggu Kepastian Regulasi Pemain Asing, Teco Sudah Kantongi Kandidat Pemain

Liga Indonesia
Jeka Saragih Percaya Diri Lihat Rekor Lawan, Kesetiaan McGregor Menginspirasi

Jeka Saragih Percaya Diri Lihat Rekor Lawan, Kesetiaan McGregor Menginspirasi

Sports
Jadwal Siaran Langsung Timnas U20 Indonesia Vs Jepang di Turnamen Toulon

Jadwal Siaran Langsung Timnas U20 Indonesia Vs Jepang di Turnamen Toulon

Timnas Indonesia
Pelatih Persib Bicara soal Tambahan Kuota Pemain Asing Liga 1

Pelatih Persib Bicara soal Tambahan Kuota Pemain Asing Liga 1

Liga Indonesia
Tim Basket Putra Indonesia Juara ASEAN School Games, Ukir Sejarah

Tim Basket Putra Indonesia Juara ASEAN School Games, Ukir Sejarah

Olahraga
Messi Sebut Real Madrid Terbaik di Dunia, Man City Bikin Terpesona

Messi Sebut Real Madrid Terbaik di Dunia, Man City Bikin Terpesona

Internasional
Inggris Frustrasi Dikejutkan Ranking 72 FIFA

Inggris Frustrasi Dikejutkan Ranking 72 FIFA

Internasional
Barito Putera Datangkan Mantan Kiper Timnas Indonesia

Barito Putera Datangkan Mantan Kiper Timnas Indonesia

Liga Indonesia
Ramai Pemain Liga 1 Serukan Kampanye 'Ini Sepak Bola Indonesia?'

Ramai Pemain Liga 1 Serukan Kampanye "Ini Sepak Bola Indonesia?"

Liga Indonesia
AC Milan Cari Bomber, Van Basten Angkat Camarda, Peringatkan Zirkzee

AC Milan Cari Bomber, Van Basten Angkat Camarda, Peringatkan Zirkzee

Liga Italia
Jadwal Semifinal Indonesia Open 2024, Sabar/Reza Jaga Asa Merah Putih

Jadwal Semifinal Indonesia Open 2024, Sabar/Reza Jaga Asa Merah Putih

Badminton
Apresiasi Menpora Usai Timnas Indonesia Kalah dari Irak

Apresiasi Menpora Usai Timnas Indonesia Kalah dari Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke