Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Termasuk 2 Winger Barcelona, Luis Figo Akui 4 Pemain Ini Mirip Dirinya

KOMPAS.com - Mantan bintang Barcelona dan Real Madrid, Luis Figo, mengakui ada empat pemain masa kini yang memiliki gaya main mirip seperti dirinya.

Keempat pemain yang dimaksud Figo adalah dua winger muda Barcelona yaitu Ousmane Dembele dan Ansu Fati, Serge Gnabry (Bayern Muenchen), serta Cristian Portugues Manzanera alias Portu (Real Sociedad).

Namun, dari empat nama tersebut, Figo memilih Ousmane Dembele sebagai pemain yang paling banyak memiliki kemiripan dengannya.

Menurut Figo, Dembele adalah pemain muda dengan potensi sangat besar. Sayangnya, perkembangan karier sayap Barcelona asal Perancis itu kerap diganggu cedera.

"Jika Anda bertanya tentang pesepak bola yang mengingatkan pada cara bermain saya, saya akan memberi tahu Anda bahwa saya sangat menyukai Dembele," ungkap Figo dikutip dari Diario Sport, Minggu (15/11/2020).

"Dia mengalami nasib buruk dengan cedera, tetapi dia memiliki potensi yang sangat besar," imbuh legenda timnas Portugal tersebut.

Di belakang Dembele, Luis Figo menempatkan Serge Gnabry, Ansu Fati, lalu Portu.

Nama terakhir menjadi salah satu pemain kunci di balik keberhasilan Real Sociedad memuncaki klasemen LaLiga atau kompetisi teratas Liga Spanyol.

Dari 9 penampilan di Liga Spanyol, Portu sukses mencatatkan 4 gol plus 2 assist.

"Lalu ada yang lain seperti Serge Gnabry dari Bayern, dia sangat bagus dan muda. Mereka adalah pemain sayap dan saya menyukai mereka karena kepercayaan diri ketika berada dalam situasi satu lawan satu," tutur Figo.

"Ansu Fati juga mulai seperti itu. Mereka adalah pemain yang saya suka karena berani mengambil risiko dan tidak punya rasa takut. Portu dari Real Sociedad saya juga suka," ucap Figo lagi.

Luis Figo merupakan salah satu pemain sayap terbaik yang pernah bermain di Liga Spanyol.

Jebolan akademi Sporting Lisbon itu mulai angkat nama ketika membela Barcelona. Di sana, ia bermain selama lima musim dan sukses memenangi dua gelar LaLiga.

Namun pada tahun 2000, Figo membuat pendukung Barcelona murka karena menyeberang ke rival abadi mereka, Real Madrid. Pria kelahiran Almada itu pun dicap pengkhianat oleh fans Barca.

Meski demikian, karier Luis Figo tetap bersinar bersama Real Madrid di mana ia berhasil meraih berbagai gelar bergengsi termasuk dua trofi LaLiga dan satu Liga Champions.

Figo kemudian pindah ke Italia untuk memperkuat Inter Milan selama empat musim, lalu gantung sepatu pada 2009.

https://www.kompas.com/sports/read/2020/11/15/11000048/termasuk-2-winger-barcelona-luis-figo-akui-4-pemain-ini-mirip-dirinya

Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke