Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Boston Marathon 2021 Masih Menanti Kepastian

BOSTON, KOMPAS.com - Pelaksanaan Boston Marathon 2021 masih menanti kepastian lantaran pihak pelaksana menunggu perkembangan pandemi Covid-19 di Amerika Serikat.

"Jadwal terkini adalah 19 April 2021," kata CEO Asosiasi Atletik Boston (BAA) Tom Grilk, Kamis (29/10/2020).

Tanggal 19 April merupakan momentum bersejarah bagi Amerika Serikat.

Pasalnya, tanggal itu diperingati sebagai Hari Patriot.

Pelaksanaan Boston Marathon mengambil momentum hari itu.

Lazimnya, Boston Marathon mengumpulkan 30.000 pelari dan setengah juta penggemar di sepanjang jalan dari Hopkinton ke Copley Square.

Boston Marathon 2020 sudah mengalami penundaan dari April ke September.

Pada akhirnya, Boston Marathon 2020 dibatalkan.

Virtual

Tahun ini tercatat ada 15.972 pelari virtual Boston Marathon.

Mereka akan menuntaskan jarak tempuh 26,2 mil selama 10 hari.

Pada Boston Marathon 1918, format lari dimodifikasi dengan sistem relay (sistem estafet) selama Perang Dunia I.

Pada 2013, Boston Marathon dihentikan setelah dua ledakan bom terjadi di sekitaran garis finish.

"Sebetulnya, ada banyak kekayaan sejarah dari Boston Marathon," kata Grilk.

"Tahun ini, fakta Boston Marathon adalah kenyataan sesungguhnya," pungkas Tom Grilk.

https://www.kompas.com/sports/read/2020/10/30/09090028/boston-marathon-2021-masih-menanti-kepastian

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke