Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rencana Baru Pirlo jika Cristiano Ronaldo Sudah Sembuh dari Covid-19

KOMPAS.com - Pelatih Juventus Andrea Pirlo sudah memiliki rencana tersendiri jika pemain andalannya, Cristiano Ronaldo, sudah sembuh dari Covid-19.

Ronaldo saat ini masih menjalani isolasi mandiri setelah peraih lima gelar Ballon d'Or itu dinyatakan positif Covid-19.

Terbaru, Ronaldo masih absen kala Juventus bermain imbang 1-1 dengan Hellas Verona di Stadion Allianz, Senin (26/10/2020) dini hari WIB, pada lanjutan Serie A.

Namun, kapten timnas Portugal itu tetap berpeluang tampil kala Juventus menjamu Barcelona pada fase grup Liga Champions, Kamis (29/10/2020).

Dengan syarat, Ronaldo harus lulus tes Covid-19 sebelum pertandingan.

Jika Ronaldo sudah bermain, Pirlo sudah memiliki khusus untuk pemain berusia 35 tahun tersebut.

Lalu, apa rencana Pirlo?

Pirlo mengatakan bahwa ia akan menempatkan Ronaldo sebagai penyerang tengah atau di kiri dalam skema tiga penyerang.

"Kami berpikir untuk bermain dengan skema tiga penyerang, dengan Ronaldo di posisi tengah atau kiri," ujar Pirlo seusai laga kontra Verona, dikutip dari Goal.

Musim ini, Juventus di bawah asuhan Andrea Pirlo sudah memainkan enam laga di semua kompetisi.

Dari enam laga tersebut, lima di antaranya menggunakan skema dua penyerang, sedangkan sisanya menggunakan skema satu penyerang.

Artinya, jika Ronaldo bermain lagi, Juventus akan menerapkan formasi dengan skema tiga penyerang untuk kali pertama di bawah Pirlo.

Adapun laga Juventus vs Barcelona akan berlangsung pada Kamis (29/10/2020).

Duel ini dinanti karena berpotensi mempertemukan kembali dua megabintang dunia, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Juventus menyambut laga ini dengan bekal yang kurang maksimal. Terbaru, mereka ditahan imbang oleh Hellas Verona.

https://www.kompas.com/sports/read/2020/10/26/12400048/rencana-baru-pirlo-jika-cristiano-ronaldo-sudah-sembuh-dari-covid-19

Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Sports
Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Timnas Indonesia
Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Liga Indonesia
Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Liga Indonesia
Kekalahan dari Arsenal Sisakan Rentetan Catatan Buruk Man United

Kekalahan dari Arsenal Sisakan Rentetan Catatan Buruk Man United

Liga Inggris
Gregoria Mariska Catatkan Smes Terkencang Selama Uber Cup 2024

Gregoria Mariska Catatkan Smes Terkencang Selama Uber Cup 2024

Badminton
Bayer Leverkusen 50 Laga Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Incar Tiga Gelar

Bayer Leverkusen 50 Laga Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Incar Tiga Gelar

Bundesliga
PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
IMI X IOF Challenge 2024 Tuntas, Kolaborasi Majukan Offroad Tanah Air

IMI X IOF Challenge 2024 Tuntas, Kolaborasi Majukan Offroad Tanah Air

Sports
Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Badminton
Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

Liga Lain
Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Liga Spanyol
Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke