Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Liga Jerman Hadirkan Penonton Kembali, Stadion Dibenahi

BERLIN, KOMPAS.com - Sekitar empat pekan bergulirnya musim 2020-2021 Liga Jerman, klub-klub secara bertahap menghadirkan penonton kembali di stadion.

Pemerintah Jerman, termasuk di negara-engara federalnya masih memprioritaskan penanganan masalah pandemi Covid-19.

Namun demikian, izin kehadiran penonton langsung di stadion tetap diberikan dengan protokol kesehatan ketat.

Pekan ini, pemerintah negara federal North Rhine-Westphalia di wilayah Sungai Rhein mengumumkan bahwa terjadi kenaikan kasus corona.

Lantaran alasan itulah, laga persahabatan antara timnas Jerman melawan Turki pada Rabu (7/10/2020) hanya mendapatkan izin disaksikan maksimal 300 penonton.

Kebijakan itu membuat adanya pembenahan di lokasi pertandingan, Stadion Rhein Energie, kandang FC Koeln.

"Kami membenahi konfigurasi kursi penonton untuk menghindari penularan corona," kata manajemen Stadion Rhein Energie.

Stadion Rhein Energie berkapasitas sekitar 50.000 penonton.

Sementara, Jerman bakal tandang ke Ukraina pada Sabtu (10/10/2020) dalam lanjutan UEFA Nations League.

Tiga hari kemudian, Selasa (13/10/2020), giliran Jerman menjamu Swiss.

Union Berlin

Sebelumnya, klub Bundesliga 1 Union Berlin juga menyiasati kapasitas stadionnya, der Alten Försterei, tatkala menumbangkan Mainz dengan skor 4-0, pada Jumat (2/10/2020).

"Kami menetapkan hanya 4.400 penonton yang hadir langsung dari kapasitas 22.000 penonton di stadion," kata manajemen Union Berlin.

Kemenangan atas Mainz adalah kemenangan pertama Union Berlin pada musim 2020-2021.

Bermain tiga kali, Union Berlin mencatat raihan 1 kali menang, 1 kali seri, dan 1 kali kalah.

Gol-gol untuk Union Berlin dicetak antara lain oleh Joel Pohjanpalo, pemain berpaspor Finlandia.

Mantan striker timnas Jerman, Max Kruse yang mengawali pesta gol Union Berlin di menit ke 13.

Pada laga ini, Kruse juga baru tampil perdana untuk Union Berlin.

Kemudian, Union Berlin berhasil membawa klubnya unggul di menit ke-49 melalui gol Marcus Ingvartsen.

Sementara itu, pada menit ke-63, Marvin Friedrich sukses mencetak gol pula.

Selain itu, gol dicetak oleh Joel Pohjanpalo pada menit 64.

Kemenangan atas Mainz membuat Union Berlin ada di posisi ketiga klasemen sementara Bundesliga 1 2020-2021 dengan nilai empat.

Pemuncak klasemen sementara adalah Hoffenheim dengan nilai enam.

Sementara, Mainz ada di posisi 17 alias satu setrip di atas penghuni dasar klasemen sementara, Schalke.

Raihan Mainz adalah 0 dari tiga kali bertanding dan tiga kali kalah.

Selanjutnya, di Amerika Serikat, demi menyiasati pandemi corona yang belum tuntas, klub american football (sepak bola khas Amerika Serikat) Atlanta Falcons menggunakan drone.

"Drone kami gunakan untuk menyemprotkan cairan disinfektan di Stadion Mercedes Benz," kata pengelola Atlanta Falcons, Jumat (2/10/2020).

Atlanta Falcons yang masuk dalam Liga American Football Profesional AS (NFL) bekerja sama dengan Lucid Drone Technologies untuk penyemprotan disinfektan D1 ke seluruh kursi stadion.

Stadion Mercedes Benz berkapasitas 71.000 kursi.

Menurut rencana, persiapan menggunakan penyemprotan itu sebagai bagian dari kelanjutan laga NFL.

"Kami akan menjamu Carolina Panthers pada Minggu (11/10/2020)," kata manajemen Atlanta Falcons.

Nantinya, dengan protokol kesehatan ketat, klub mengizinkan penonton menyaksikan laga secara langsung.

"Namun demikan, jumlah penonton tetap akan dibatasi, tidak mencapai 71.000," kata manajemen Atlanta Falcons.

Tujuh meter

Pilihan untuk berkreasi menjaga kesehatan selama pandemi juga tampak pada rumah berplafon tujuh meter.

Rumah dengan plafon setinggi itu diklaim memiliki sirkulasi udara sehat.

Sirkulasi udara sehat diyakini akan mengeluarkan polusi ke luar rumah, menghilangkan pengap, menghangatkan ruangan, menghemat energi, serta menghindarkan penghuni dari penyebaran penyakit menular.

"Termasuk di sini adalah penyebaran Covid-19," kata Manager Marketing Perumahan Arta Angsana Sandi Muslihat dalam siaran tertulisnya pada Senin (5/10/2020).

Sandi Muslihat menambahkan sirkulasi udara yang baik di rumah sudah barang tentu lebih sempurna mengusir bakteri, jamur, dan virus.

Pengembang Arta Angsana yakni Wadah Arta Agung dalam datanya menunjukkan bahwa perumahan terletak di tepi Jalan Pilar, Sukatani, Karang Bahagia, Cikarang, Kabupaten Bekasi.

Perumahan Arta Angsana, imbuh Sandi Muslihat menyasar segemen kelas menengah.

https://www.kompas.com/sports/read/2020/10/07/14485418/liga-jerman-hadirkan-penonton-kembali-stadion-dibenahi

Terkini Lainnya

Arema FC Rilis Jersey Pramusim, Nuansa Klasik, Nostalgia 1996-1997

Arema FC Rilis Jersey Pramusim, Nuansa Klasik, Nostalgia 1996-1997

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Euro 2024, Kroasia Vs Italia

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Euro 2024, Kroasia Vs Italia

Internasional
Media Jerman Sebut Spanyol Bisa Langgar Aturan karena Lamine Yamal

Media Jerman Sebut Spanyol Bisa Langgar Aturan karena Lamine Yamal

Internasional
Portugal Bukan Hanya tentang Ronaldo, Selecao Kaya Talenta

Portugal Bukan Hanya tentang Ronaldo, Selecao Kaya Talenta

Internasional
Jelang Lawan Spanyol, Pemain Albania Dihukum karena Nyanyian Anti-Serbia

Jelang Lawan Spanyol, Pemain Albania Dihukum karena Nyanyian Anti-Serbia

Internasional
Saat Montella Tak Dikenali, Tunjukkan ID di Depan Muka Sekuriti Euro...

Saat Montella Tak Dikenali, Tunjukkan ID di Depan Muka Sekuriti Euro...

Internasional
Brasil Vs Kosta Rika: Neymar dan Hoki No 10 buat Rodrygo

Brasil Vs Kosta Rika: Neymar dan Hoki No 10 buat Rodrygo

Internasional
Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Albania Vs Spanyol dan Kroasia Vs Italia

Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Albania Vs Spanyol dan Kroasia Vs Italia

Internasional
Optimisme Pemain Liga 1 dan Filipina soal Kans Jerman Juarai Euro 2024

Optimisme Pemain Liga 1 dan Filipina soal Kans Jerman Juarai Euro 2024

Internasional
Hasil Uruguay Vs Panama, Voli Darwin Nunez Bawa La Celeste Menang 3-1

Hasil Uruguay Vs Panama, Voli Darwin Nunez Bawa La Celeste Menang 3-1

Internasional
Jadi Mineral Official Water Jakim 2024, Le Minerale Penuhi Kebutuhan Hidrasi dan Kecukupan Mineral Peserta

Jadi Mineral Official Water Jakim 2024, Le Minerale Penuhi Kebutuhan Hidrasi dan Kecukupan Mineral Peserta

Sports
Kroasia Vs Italia: Azzurri Belum Pamer Taring, Vatreni Bidik 3 Poin

Kroasia Vs Italia: Azzurri Belum Pamer Taring, Vatreni Bidik 3 Poin

Internasional
Indonesia Vs Filipina: Garuda Tajamkan Finishing, Waspada Lawan Bangkit

Indonesia Vs Filipina: Garuda Tajamkan Finishing, Waspada Lawan Bangkit

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Filipina di Piala AFF U16 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Filipina di Piala AFF U16 Hari Ini

Timnas Indonesia
Hasil Amerika Serikat Vs Bolivia 2-0, Rekor Pulisic Warnai Kemenangan AS

Hasil Amerika Serikat Vs Bolivia 2-0, Rekor Pulisic Warnai Kemenangan AS

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke