Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gelandang Anyar MU Van De Beek Bicara Kisah "Bromance"-nya dengan Ezra Walian

KOMPAS.com - Gelandang anyar Manchester United, Donny Van De Beek, mengingat kisahnya bersama Ezra Walian.

Sejauh ini, Van De Beek mengatakan bahwa dia masih sering menghubungi penyerang PSM Makassar tersebut.

Hal itu diungkapkan Van De Beek dalam wawancaranya bersama media asal Malaysia, Stadium Astro.

"Saya selalu bermain dengan dia (Ezra Walian) di tim junior Ajax Amsterdam," ucap Van De Beek.

"Dia mencetak banyak gol, dia juga pria yang baik. Saya masih kontak dengannya kadang-kadang," ujar pemain berusia 23 tahun itu.

Ketika ditanya apa keunggulan dari Ezra Walian, Van De Beek juga mengeluarkan pendapatnya.

"Ezra selalu fokus ke gawang. Dia seperti penyerang murni," kata dia.

"Ini adalah salah satu kekuatannya," tambah Van De Beek.

Van De Beek dan Ezra Walian pernah sama-sama memperkuat tim junior Ajax Amsterdam pada kurun waktu 2012-2016.

Setelah itu, Van De Beek dipromosikan ke skuad utama.

Sementara Ezra harus berlabuh ke Almere City setahun berikutnya.

Kini, keduanya menempuh jalan berbeda. Artinya, tak lagi merumput di tanah kelahiran mereka, Belanda.

Van De Beek baru saja berlabuh ke Manchester United pada musim panas ini setelah menghabiskan empat musim bersama tim senior Ajax.

Adapun Ezra Walian saat ini memperkuat PSM yang akan melanjutkan kompetisi Liga 1 2020 di tengah pandemi.

Ezra juga sudah berganti status menjadi WNI sejak 18 Mei 2017.

Penyerang 22 tahun itu sempat memperkuat timnas Indonesia di pentas SEA Games 2017.

https://www.kompas.com/sports/read/2020/09/18/16000088/gelandang-anyar-mu-van-de-beek-bicara-kisah-bromance-nya-dengan-ezra

Terkini Lainnya

Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Liga Indonesia
Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti 'Lari, Lari, Lari!'

Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti "Lari, Lari, Lari!"

Liga Champions
HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

Liga Indonesia
AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

Liga Italia
Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Badminton
Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Badminton
Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Badminton
Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Liga Indonesia
Daftar Nomine Penghargaan Liga 1 2024, Ciro Alves Masuk Dua Kategori

Daftar Nomine Penghargaan Liga 1 2024, Ciro Alves Masuk Dua Kategori

Liga Indonesia
Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Badminton
Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Timnas Indonesia
One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke