Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Antonio Marin, Wonderkid Kroasia yang Wajib Diwaspadai Timnas U19 Indonesia

KOMPAS.com - Timnas U19 Indonesia besutan Shin Tae-yong akan menghadapi tuan rumah Kroasia pada pertandingan kedua International U19 Friendly Tournament 2020.

Laga timnas U19 Indonesia vs Kroasia bakal dihelat di Stadion SRC Mladost, Cakovec, Selasa (8/9/2020) malam WIB.

Kroasia yang sudah memainkan dua pertandingan saat ini menjadi pemuncak klasemen dengan raihan enam poin.

Adapun, Indonesia yang menelan kekalahan 0-3 dari Bulgaria pada pertandingan pertama berada di posisi juru kunci.

Pada dua laga sebelumnya, Kroasia berhasil mengalahkan Bulgaria 3-2 dan Arab Saudi 4-3.

Dari dua pertandingan yang sudah dilakoni Kroasia, Antonio Marin sukses menunjukkan ketajamannya.

Bintang muda milik klub Dinamo Zagreb itu sukses membukukan masing-masing dua gol ketika Kroasia menundukkan Bulgaria dan Arab Saudi.

Marin pun untuk sementara menjadi top skor International U19 Friendly Tournament 2020 degan catatan empat gol.

Meski menjadi pemain tersubur, Antonio Marin sejatinya bukan penyerang utama Kroasia.

Josip Simunic selaku pelatih timnas U19 Kroasia lebih sering menempatkan pemain berusia 19 tahun itu di posisi sayap.

Marin dikenal sebagai pemain muda dengan dribble dan kecepatan mumpuni. Hal ini sudah terlihat ketika ia menjadi motor serangan Kroasia ketika melibas Bulgaria dan Arab Saudi.

Menghadapi Indonesia, Josip Simunic diprediksi bakal kembali mengandalkan Antonio Marin.

Rizky Ridho dkk di lini pertahanan timnas U19 Indonesia tentu wajib mewaspadai pemain bernomor 10 tersebut.

Sementara itu, Shin Tae-yong berharap anak asuhnya bisa meningkatkan permainan ketika bersua Kroasia.

Juru racik asal Korea Selatan itu secara khusus menyoroti postur tubuh dan kecepatan para pemain tuan rumah.

"Melawan Kroasia semoga kami dapat meningkatkan permainan lebih baik lagi dan lebih fokus," ujar Shin Tae-yong dikutip dari laman resmi PSSI.

"Kroasia seperti Bulgaria, mereka punya postur tinggi serta fisik dan stamina bagus. Intinya kami tidak melihat hasil, tapi bagaimana pemain berproses dan bermain sesuai yang kami inginkan," ucapnya menegaskan.

Duel timnas U19 Indonesia vs Kroasia dijadwalkan berlangsung malam ini dengan kick-off pukul 20.30 WIB.

https://www.kompas.com/sports/read/2020/09/08/11400048/antonio-marin-wonderkid-kroasia-yang-wajib-diwaspadai-timnas-u19-indonesia

Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke