Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sevilla Vs Inter, Jesus Navas Sebut Klubnya Layak Juara

KOMPAS.com - Pemain veteran Sevilla, Jesus Navas, menyambut gembira keberhasilan timnya menjuarai Liga Europa seusai mengalahkan Inter Milan pada partai puncak.

Laga Sevilla vs Inter Milan yang digelar di Stadion RheinEnergie berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan Los Nervionenses, julukan Sevilla.

Tiga gol kemenangan skuad asuhan Julen Lopetegui itu dicetak oleh Luuk de Jong (12', 33') dan Diego Carlos (74').

Adapun dua gol Inter dicetak oleh Romelu Lukaku (5' pen) dan Diego Godin (36').

Kemenangan atas Inter Milan membuat Sevilla menjadi kampiun Liga Europa musim ini.

Seusai laga, Jesus Navas mengungkapkan bahwa Sevilla memang layak menjadi juara Liga Europa.

"Klub ini pantas menjadi juara," ucap Jesus Navas seusai laga, dikutip dari laman resmi UEFA.

"Kami telah berjuang sepanjang musim ini dan mengatasi masalah yang kami temui," ucapnya.

Jesus Navas mempersembahkan gelar Liga Europa ini untuk para fans Sevilla.

"Gelar ini kami persembahkan untuk para penggemar yang telah mendukung kami," tutur Jesus Navas.

Jesus Navas sempat meninggalkan Sevilla untuk bergabung dengan Manchester City di musim panas 2013. Ia membela klub asal Premier League itu selama empat musim.

Setelah empat musim bersama Man City, Jesus Navas kembali ke klub lamanya Sevilla pada musim panas 2017.

Kembali ke klub masa kecilnya, Jesus Navas masih menjadi andalan selama tiga musim dan akhirnya berhasil membawa Sevilla meraih trofi Liga Europa 2019-2020.

Trofi Liga Europa musim ini merupakan yang ketiga untuk Jesus Navas.

Sebelumnya, Navas pernah memenangi kompetisi kasta kedua Eropa itu pada musim 2005-2006, 2006-2007 (kompetisi masih bernama Piala UEFA).

https://www.kompas.com/sports/read/2020/08/22/07204698/sevilla-vs-inter-jesus-navas-sebut-klubnya-layak-juara

Terkini Lainnya

Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Liga Italia
Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Sports
Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Timnas Indonesia
Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Liga Indonesia
Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Liga Indonesia
Kekalahan dari Arsenal Sisakan Rentetan Catatan Buruk Man United

Kekalahan dari Arsenal Sisakan Rentetan Catatan Buruk Man United

Liga Inggris
Gregoria Mariska Catatkan Smes Terkencang Selama Uber Cup 2024

Gregoria Mariska Catatkan Smes Terkencang Selama Uber Cup 2024

Badminton
Bayer Leverkusen 50 Laga Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Incar Tiga Gelar

Bayer Leverkusen 50 Laga Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Incar Tiga Gelar

Bundesliga
PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
IMI X IOF Challenge 2024 Tuntas, Kolaborasi Majukan Offroad Tanah Air

IMI X IOF Challenge 2024 Tuntas, Kolaborasi Majukan Offroad Tanah Air

Sports
Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Badminton
Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

Liga Lain
Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke