Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Juergen Klopp, Sosok Pelatih "Bermuka Dua" Favorit Robert Lewandowski

KOMPAS.com - Robert Lewandowski menilai bahwa Juergen Klopp merupakan sosok pelatih "bermuka dua".

Robert Lewandowski empat tahun (2010-2014) merasakan tangan dingin Juergen Klopp di Borussia Dortmund

Selama itu, banyak memori indah yang pernah diukir Lewandowski bersama juru taktik asal Jerman itu.

Salah satu yang tidak terlupakan adalah ketika memutus dominasi Bayern Muenchen, dengan menjuarai Bundesliga dua musim beruntun (2010-2011 dan 2011-2012).

Setelah menghabiskan waktu bersama di Dortmund, Lewandowski dan Klopp "sepakat" pisah jalan.

Lewandowski pindah ke Bayern pada 2014. Satu musim kemudian, Klopp memutuskan melatih Liverpool.

Berbicara soal Klopp, Lewandowski menyebut arsitek 53 tahun itu bukan sekadar pelatih.

Bomber Polandia itu melihat sosok Klopp seperti orang tua bagi anak-anak asuhannya.

"Saya memilih Juergen Klopp sebagai pelatih favorit saya, setelah itu baru Pep Guardiola," tutur Lewandowski, seperti dilansir dari Goal, Rabu (5/8/2020).

"Klopp memiliki dua muka. Anda dapat melihat bahwa dia seperti seorang ayah, tetapi di sisi lain dia bisa menjadi seorang pelatih, seorang manajer," imbuhnya.

Strtiker 31 tahun itu juga menilai bahwa Klopp merupakan motivasi yang besar bagi para pemain.

"Untuk pemain, dia adalah motivasi yang sangat besar. Dia membuat semuanya sempurna karena tahu segalanya dan bisa mendorong Anda sedikit lebih jauh," tuturnya.

"Dia tidak saja luar biasa sebagai seorang pelatih, namun juga sebagai seorang pria," ucap Lewandowski menambahkan.

Robert Lewandowski baru saja menjuarai Bundesliga 2019-2020 bersma Bayern Muenchen.

Ia juga tampil produktif dengan mencetak 51 gol dalam 43 laga bersama Die Roten di semua kompetisi.

Sementara itu, pada musim yang sama, Klopp memeprsembahkan trofi Premier League pertama untuk Liverpool dalam 30 tahun terakhir.

https://www.kompas.com/sports/read/2020/08/05/07200098/juergen-klopp-sosok-pelatih-bermuka-dua-favorit-robert-lewandowski

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke