Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Daftar Top Skor Liga Italia - Ronaldo Mandul, Immobile Subur

KOMPAS.com - Cristiano Ronaldo gagal menambah koleksi golnya ketika Liga Italia memasuki pekan ke-35.

Megabintang asal Portugal itu "mandul" dalam pertandingan Udinese vs Juventus tadi malam.

Parahnya, Juventus juga kalah 1-2 pada laga yang berlangsung di Dacia Arena, Jumat (24/7/2020) dini hari WIB itu.

Si Nyonya Besar sempat unggul lebih dulu pada menit ke-42 lewat gol Matthijs De Ligt.

Namun, Udinese membalasnya dengan dua gol yang dicetak oleh Ilija Nestorovski (52'), dan Seko Fofana (90+2').

Hasil di atas membuat koleksi gol Ronaldo tetap di angka 30, dan Juventus gagal menyegel gelar juara.

Sementara Ronaldo seret gol, Ciro Immobile justru kembali menunjukkan ketajamannya.

Bomber 30 tahun itu menyumbangkan satu gol saat Lazio mengalahkan Cagliari 2-1 di Stadion Olimpico, Roma.

Gol Immobile tercipta pada menit ke-60, sekaligus menjadi penentu kemenangan Lazio, yang sempat tertinggal lebih dulu pada babak pertama.

Dengan tambahan satu gol ke gawang Cagliari, Immobile kini memuncaki daftar top skor Liga Italia dengan 31 gol.

Namun, persaingan gelar capocannoniere Serie A antara Ronaldo dan Immobile dipastikan belum berakhir.

Sebab, kompetisi musim ini masih menyisakan tiga pertandingan lagi.

Terdekat, Juventus akan menjamu Sampdoria pada Senin (27/7/2020) dini hari WIB.

Sementara itu, Lazio akan melawan ke markas Hellas Verona, beberapa jam sebelum laga Juventus vs Sampdoria.

Berikut daftar lima besar top skor Liga Italia hingga pekan ke-35:

1. Ciro Immobile (Lazio/31 gol)

2. Cristiano Ronaldo (Juventus/30 gol)

3. Romelu Lukaku (Inter Milan/21 gol)

4. Francesco Caputo (Sassuolo/19 gol)

5. Joao Pedro (Cagliari/18 gol)
    Luis Muriel (Atalanta/18 gol)

https://www.kompas.com/sports/read/2020/07/24/06430758/daftar-top-skor-liga-italia-ronaldo-mandul-immobile-subur

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Brasil vs Kosta Rika, Mulai 08.00 WIB

Link Live Streaming Brasil vs Kosta Rika, Mulai 08.00 WIB

Internasional
Harry Kane Bela Gareth Southgate, Sebut Kesuksesan Bersama Timnas Inggris

Harry Kane Bela Gareth Southgate, Sebut Kesuksesan Bersama Timnas Inggris

Internasional
Nova Arianto sebut Alasan Timnas U16 Indonesia Sempat Kesulitan Sebelum Akhirnya Berjaya

Nova Arianto sebut Alasan Timnas U16 Indonesia Sempat Kesulitan Sebelum Akhirnya Berjaya

Timnas Indonesia
Klasemen Grup A Piala AFF U16: Indonesia dan Laos Koleksi Poin Sama

Klasemen Grup A Piala AFF U16: Indonesia dan Laos Koleksi Poin Sama

Timnas Indonesia
Jelang Inggris Vs Slovenia: Trippier Masalah Betis, Shaw Kembali Latihan

Jelang Inggris Vs Slovenia: Trippier Masalah Betis, Shaw Kembali Latihan

Internasional
Rencana Southgate Terhadap Alexander-Arnold Undang Kritik

Rencana Southgate Terhadap Alexander-Arnold Undang Kritik

Internasional
Fan Zone Stuttgart dan Suporter Skotlandia yang Harus Menghadapi Realita

Fan Zone Stuttgart dan Suporter Skotlandia yang Harus Menghadapi Realita

Internasional
Hasil Piala AFF U16 Filipina vs Indonesia 0-3: Evandra dan Mierza Pastikan Kemenangan Garuda Asia

Hasil Piala AFF U16 Filipina vs Indonesia 0-3: Evandra dan Mierza Pastikan Kemenangan Garuda Asia

Internasional
Kroasia Vs Italia, Dua Pengamatan Pelatih Persib untuk Negaranya

Kroasia Vs Italia, Dua Pengamatan Pelatih Persib untuk Negaranya

Liga Indonesia
Kata Manuel Neuer Soal Gol Niclas Fuellkrug Kontra Swiss

Kata Manuel Neuer Soal Gol Niclas Fuellkrug Kontra Swiss

Internasional
Madura United Ditinggal 10 Pemain, Sape Kerrab Tetap Tenang

Madura United Ditinggal 10 Pemain, Sape Kerrab Tetap Tenang

Liga Indonesia
Luncurkan Pembaruan Bertema Mecha Fusion, PUBG Mobile Gelar Kegiatan Komunitas

Luncurkan Pembaruan Bertema Mecha Fusion, PUBG Mobile Gelar Kegiatan Komunitas

Sports
Bali United Maksimalkan Regulasi '6+2' Liga 1, Datangkan Maruoka

Bali United Maksimalkan Regulasi "6+2" Liga 1, Datangkan Maruoka

Liga Indonesia
Kroasia Vs Italia, 4 Perubahan Gli Azzurri

Kroasia Vs Italia, 4 Perubahan Gli Azzurri

Internasional
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Kroasia Vs Italia di Euro 2024

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Kroasia Vs Italia di Euro 2024

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke