Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Title Race Liga Spanyol - Real Madrid Tenang, Barcelona 'Goyang'

KOMPAS.com - Real Madrid dan Barcelona masih bersaing ketat dalam mengejar gelar Liga Spanyol musim 2019-2020.

Selain Real Madrid dan Barcelona, masih ada Atletico Madrid. Tetapi, peluang Atletico sangat minim dibanding dengan dua nama tim yang disebut di awal.

Real Madrid memiliki peluang lebih banyak dibanding dengan Barcelona jika melihat posisi mereka saat ini di klasemen Liga Spanyol.

Barcelona berada di peringkat kedua dengan raihan 70 poin dengan lima laga sisa.

Sedangkan sang rival di puncak klasemen dengan koleksi 71 poin dan menyimpan enam laga sisa.

Keunggulan Los Blancos, julukan Madrid, membuat mereka sedikit tenang. Tetapi tidak melupakan tujuan.

Pelatih Los Blancos, Zinedine Zidane, mengatakan timnya belum pasti juara Liga Spanyol. Namun, mereka terus berusaha.

"Realitanya adalah bahwa kami memiliki enam partai dan masih ada 18 poin yang dipertaruhkan," kata Zidane dikutip laman resmi klub.

"Kita harus menghormati rival. Mereka ada di sana dan mereka akan mecoba sampai akhir untuk merebut gelar Liga Spanyol," jelasnya.

Real Madrid juga menunjukkan konsistensi kemenangan mereka dengan meraih lima kemenangan beruntun sejak Liga Spanyol kembali bergulir.

Sementara kubu Barcelona, sedang 'goyang' karena kabar-kabar tak sedap di internal mereka.

Mulai dari perpecahan pelatih Quique Setien dengan para pemainnya hingga Antoine Griezmann yang dikucilkan.

Lionel Messi dikabarkan sedang terlibat konflik dengan pelatih Barcelona, Quique Setien, setelah mereka ditahan imbang 2-2 oleh Celta Vigo pada laga pekan ke-32.

Pada pertandingan tersebut, Messi kedapatan tidak menghiraukan instruksi yang diberikan oleh asisten Setien, Eder Sarabia.

Insiden itu kabarnya membuat kondisi ruang ganti Barcelona memanas.

Kemudian komentar-komentar pedas mengarah ke Antoine Griezmann dari mulut Setien.

"Tak mudah menemukan tempat baginya (Griezmann) merusak stabilitas tim," jelas Setien.

Komentar itu semakin memperpanas internal Barcelona bahkan keluarga Griezmann turut buka suara.

Selain kabar perpecahan di internal Barca, mereka juga belum tampil konsisten. Lionel Messi cs baru meraih tiga kemenangan dari enam laga. Tiga sisanya berakhir imbang.

Perbedaan situasi Barcelona dan Real Madrid tentu bisa menjadi faktor perebutan gelar Liga Spanyol.

https://www.kompas.com/sports/read/2020/07/02/16400088/title-race-liga-spanyol-real-madrid-tenang-barcelona-goyang-

Terkini Lainnya

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke