Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sempat Menolak, Andrea Pirlo Bakal Kembali ke Juventus Sebagai Pelatih

KOMPAS.com - Gelandang legendaris Italia, Andrea Pirlo, dikabarkan menerima tawaran untuk menjadi pelatih tim U-23 Juventus.

Menurut laporan Sky Sport Italia pada Senin (29/6/2020), seperti dikutip dari Football Italia, Andrea Pirlo setuju untuk kembali ke Juventus.

Pria yang kini berusia 41 tahun itu akan menangani tim U-23 Juventus yang berlaga di Serie C atau kompetisi kasta ketiga Liga Italia.

Pekan lalu, Juventus U-23 berhasil meraih gelar juara Coppa Italia Serie C seusai mengalahkan Ternana pada partai final.

Pirlo bakal menggantikan pelatih Juventus U-23 sebelumnya, Fabio Pecchia.

Di tim muda Juventus tersebut, Pirlo akan didampingi oleh mantan rekan setimnya, Roberto Baronio.

Baronio yang pernah bermain bersama Pirlo di Brescia dan Reggina akan berperan sebagai asisten pelatih di tim U-23 Juventus.

Kabar kembalinya Pirlo ke Juventus sebagai pelatih tim muda klub berjuluk I Bianconeri itu terbilang cukup mengejutkan.

Sebab, beberapa waktu lalu, Pirlo mengatakan bahwa ia enggan melatih tim U-23.

Menurut Pirlo, dirinya lebih cocok melatih pemain yang sudah matang sehingga bakal menolak jika ada tawaran untuk melatih di tim muda.

"Saya lebih suka memulai dengan pemain-pemain yang sudah matang. Saya tertarik untuk melatih tim senior, bukan tim muda," kata Pirlo pada akhir April lalu.

"Saya ingin merasakan adrenalin pertandingan, kemenangan atau kekalahan. Saya merasa tim muda bukanlah tempat yang tepat bagi saya. Saya tidak akan menikmati berada di sana," tandas eks pemain Juventus dan AC Milan tersebut.

Andrea Pirlo pensiun dari sepak bola pada 2017 dengan New York City sebagai klub terakhir yang ia bela.

Sepanjang kariernya, gelandang elegan itu pernah membela tiga klub top Liga Italia yakni Inter Milan, AC Milan, dan Juventus.

Eks pemain kelahiran Fiero itu juga merupakan anggota tim nasional Italia saat menjuarai Piala Dunia 2006 di Jerman.

Bersama timnas Italia, Pirlo mencatatkan 116 penampilan di level internasional dan sukses mencetak 13 gol.

https://www.kompas.com/sports/read/2020/06/30/16562488/sempat-menolak-andrea-pirlo-bakal-kembali-ke-juventus-sebagai-pelatih

Terkini Lainnya

5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke