Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dominick Reyes Sebut Jon Jones Penakut

KOMPAS.com - Petarung kelas berat-ringan UFC, Dominick Reyes, menyebut Jon Jones seorang penakut karena menghindari pertandingan ulang dengannya.

Dominick Reyes adalah lawan terakhir Jon Jones di kejuaraan seni bela diri campuran (mixed martial arts/MMA), UFC.

Pada laga yang berlangsung pada Februari silam, Jon Jones mengalahkan Dominick Reyes pada UFC 247.

Kemenangan itu membuat Jones sukses mempertahankan gelar juaranya.

Pertandingan Jones dan Reyes berlangsung hingga ronde terakhir.

Ketiga hakim memenangkan Jones dengan skor 48-47, 48-47, dan 49-46.

Reyes mengincar pertarungan ulang melawan Jones, ia yakin bisa membuat Jones bertekuk lutut.

Malang bagi Reyes, keinginannya untuk kembali menantang Jones harus tertunda. Pasalnya, Jones sedang berseteru dengan Presiden UFC, Dana White.

Perseteruan Jones dan White bermula dari permintaan sang petarung untuk naik divisi dan menghadapi bintang divisi kelas berat, Francis Ngannou.

Keinginan Jones tersebut tidak direstui oleh White, White beralasan bahwa Jones meminta bayaran yang terlalu besar.

Adu argumen pun terjadi antara Jones dan White. Petarung berjuluk The Bones itu bahkan mengancam akan keluar dari UFC.

Aksi Jones tersebut mendapat perhatian dari Reyes.

Menurut Reyes, keinginan Jones untuk pindah ke kelas berat hanyalah untuk menghindari pertarungan ulang dengannya.

"Itu sudah sangat jelas, pertarungan terakhir kami sangat ketat," kata Dominick Reyes, dilansir BolaSport.com dari Essentiallysports.com.

"Saya mendorong hingga batas kemampuannya. Saya mendorongnya hingga ke situasi yang belum pernah ia rasakan."

"Dia tidak pernah diserang maupun terluka seperti itu, dia tidak pernah menghadapi lawan yang sama sekali tidak takut kepadanya."

"Dia tidak mau kehilangan sabuknya untuk bayaran yang kurang. Dia sadar akan kehilangan sabuknya, jadi dia menghindar pertarungan ulang dengan saya," tandasnya. (Muhamad Husein)

https://www.kompas.com/sports/read/2020/06/13/18200098/dominick-reyes-sebut-jon-jones-penakut

Terkini Lainnya

Semangat Tinggi Timnas U23 Indonesia, Garuda Sudah Bikin Bangga

Semangat Tinggi Timnas U23 Indonesia, Garuda Sudah Bikin Bangga

Timnas Indonesia
Asa Timnas Indonesia ke Olimpiade Belum Habis, Ayo Bangkit Garuda!

Asa Timnas Indonesia ke Olimpiade Belum Habis, Ayo Bangkit Garuda!

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Irak di Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Irak di Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Daftar Wakil Asia di Olimpiade 2024: Uzbekistan-Jepang Lolos, Kans Indonesia Masih Terbuka

Daftar Wakil Asia di Olimpiade 2024: Uzbekistan-Jepang Lolos, Kans Indonesia Masih Terbuka

Timnas Indonesia
Saat Rizky Ridho Nyaris Pukul Layar VAR Usai Kena Kartu Merah...

Saat Rizky Ridho Nyaris Pukul Layar VAR Usai Kena Kartu Merah...

Timnas Indonesia
3 Fakta dari Kekalahan Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 Vs Uzbekistan

3 Fakta dari Kekalahan Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Barcelona Vs Valencia: Hujan 6 Gol, Lewandowski Hattrick, Barca Menang

Hasil Barcelona Vs Valencia: Hujan 6 Gol, Lewandowski Hattrick, Barca Menang

Liga Spanyol
   Hasil Semifinal Piala Asia U23: Jepang ke Final, Indonesia Lawan Irak

Hasil Semifinal Piala Asia U23: Jepang ke Final, Indonesia Lawan Irak

Internasional
Indonesia Vs Uzbekistan, Mental Jatuh Garuda dan Pergantian Efektif Lawan

Indonesia Vs Uzbekistan, Mental Jatuh Garuda dan Pergantian Efektif Lawan

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air: Kedalaman Skuad dan Kecerdasan Uzbekistan Berbicara

Pengamat Tanah Air: Kedalaman Skuad dan Kecerdasan Uzbekistan Berbicara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Gol Dianulir, Ferarri Nilai Ada Kejanggalan

Indonesia Vs Uzbekistan: Gol Dianulir, Ferarri Nilai Ada Kejanggalan

Timnas Indonesia
Jadwal Perebutan Peringkat Ketiga Timnas U23 Indonesia di Piala Asia U23

Jadwal Perebutan Peringkat Ketiga Timnas U23 Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Uzbekistan 0-2: Drama VAR-Kartu Merah, Garuda ke Perebutan Peringkat Ketiga

Hasil Indonesia Vs Uzbekistan 0-2: Drama VAR-Kartu Merah, Garuda ke Perebutan Peringkat Ketiga

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Irak, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Irak, Kickoff 00.30 WIB

Internasional
Live Indonesia Vs Uzbekistan, Rizky Ridho Diusir Wasit, Garuda Bobol Lagi

Live Indonesia Vs Uzbekistan, Rizky Ridho Diusir Wasit, Garuda Bobol Lagi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke