Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mike Tyson Beberkan Alasan Menikah Tiga Kali

KOMPAS.com - Petinju legendaris, Mike Tyson, mengaku tak bisa hidup tanpa ada pendamping hati di sisinya.

Si Leher Beton, julukan Mike Tyson, seperti merasakan idiom "di balik lelaki yang sukses, ada wanita hebat di belakangnya".

Pria 53 tahun itu bahkan terus terang merasa hampa hidup tanpa seorang wanita.

Sebagai buktinya, dia menikah sebanyak tiga kali dalam perjalanan hidupnya hingga setengah abad tersebut.

Pernikahan pertama pada tahun 1988 dengan Robin Givens namun gagal dengan usia pernikahan hanya sekitar satu tahun.

Kemudian pada tahun 1997, dia menikah dengan Monica Turner. Pasangan tersebut dikaruniai dua orang anak, Rayna Tayson dan Amir Tayson.

Akan tetapi, perjalanan cinta mereka kandas dan cerai pada tahun 2003.

Enam tahun berikutnya, Mike Tyson kembali menikah dengan Lakiha 'Kiki' Spicer dan dikaruniai anak.

Pernikahan ketiga ini juga menjadi yang terlama, lebih dari satu dekade sejak 2009.

"Saya bukan tentara. Saya tidak bisa berpikir sendiri, saya butuh seseorang untuk membantu. Saya sadar diri," kata Tyson dikutip Essentially Sport.

"Saya memandang perempuan secara berbeda seiring bertambahnya usia. Ketika masih muda, saya melihat sebagai kesenangan," ungkap dia.

"Sekarang saya sudah lebih tua, saya melihatnya imbang. Hal itu membuat saya sadar bahwa saya seorang pria."

"Mereka adalah guru saya. Jika seorang pria tidak punya rasa takut terhadap istrinya, maka hidupnya tidak benar."

Petinju kelas berat itu membeberkan apa yang bisa terjadi pada dirinya apabila tidak memiliki istri.

"Itulah alasan mengapa saya menikah tiga kali karena saya tidak bisa hidup tanpa istri," ucap Tyson.

"Jika tidak punya istri, saya bisa bunuh diri. Itu nyata. Saya butuh seseorang yang mau mendengarkan," tandasnya.

https://www.kompas.com/sports/read/2020/06/08/08000088/mike-tyson-beberkan-alasan-menikah-tiga-kali

Terkini Lainnya

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke