Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Berpesta Saat "Lockdown", 4 Pemain Sevilla Minta Maaf

KOMPAS.com - Empat pemain Sevilla meminta maaf setelah kedapatan berpesta di tengah aturan lockdown yang masih diterapkan di Spanyol.

Keempat pemain Sevilla tersebut adalah Lucas Ocampos, Franco Vazquez, Luuk de Jong, dan Ever Banega. Mereka diketahui menghadiri sebuah pesta pada Sabtu (23/5/2020).

Foto empat pemain Sevilla sedang berpesta dengan pasangan dan teman-temannya itu lalu diunggah di Instagram istri Banega yang kemudian menghapusnya.

Apa yang dilakukan Ocampos, Vazquez, De Jong, serta Banega itu jelas telah melanggar aturan lockdown di Spanyol.

Protokol kesehatan di Spanyol membatasi pertemuan di rumah maksimal 10 orang atau kurang. Sebab, hingga saat ini pemerintah Negeri Matador masih berjuang memerangi wabah virus corona.

Menurut data World O Meter per Senin (25/5/2020), telah dikonfirmasi ada 282.852 kasus corona di Spanyol dengan korban meninggal mencapai 28.752 dan 196.958 orang dinyatakan sembuh.

La Liga yang merupakan kompetisi kasta teratas Liga Spanyol pun telah ditangguhkan sejak Maret 2020 akibat wabah virus corona.

Namun, di tengah upaya pemerintah Spanyol untuk menekan penyebaran virus corona, empat pemain Sevilla justru kedapatan menghadiri sebuah pesta.

Melansir dari Eurosport, keempat pemain tersebut kemudian meminta maaf atas tindakan tidak terpuji yang mereka lakukan.

Mereka meminta maaf melalui unggahan di akun Instagram masing-masing.

"Saya ingin meminta maaf atas kesalahan yang saya lakukan dan bisa merugikan citra klub," tulis Lucas Ocampos.

"Saya ingin meminta maaf kepada pihak klub, rekan-rekan setim, pelatih, dan semua masyarakat," imbuh pemain asal Argentina tersebut.

Sementara itu, Ever Banega berharap kejadian tersebut tidak terulang lagi.

"Itu adalah momen bersama sebagai keluarga dan rekan setim, tetapi itu tidak dibenarkan. Semoga kejadian itu tidak terulang lagi," kata Banega.

"Kami meminta maaf kepada klub, fans, dan juga masyarakat umum. Apa yang kami inginkan hanyalah segera bermain sepak bola kembali secepat mungkin," imbuhnya.

Hal yang sama juga dilakukan oleh Franco Vazquez dan Luuk de Jong. Keduanya sadar telah membuat kesalahan dan mengambil pelajaran dari kejadian tersebut.

"Atas kejadian kemarin, kami meminta maaf dan menyadari bahwa itu adalah sebuah kesalahan. Kami sadar telah mengecewakan banyak pihak, rekan setim, pelatih, klub, dan LaLiga sendiri. Kami telah mengambil pelajaran dari kejadian tersebut dan berharap sepak bola segera kembali," kata kata Vazquez.

"Saya meminta maaf kepada semua orang atas apa yang terjadi kemarin, dan itu tidak akan terulangi. Kami berharap kompetisi segera kembali dan kami bisa bermain lagi," tulis Luuk de Jong di akun Instagram pribadinya.

https://www.kompas.com/sports/read/2020/05/25/07400008/berpesta-saat-lockdown-4-pemain-sevilla-minta-maaf

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke