Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cegah Penularan Corona, FIFA Usulkan Larangan Pemain Meludah di Lapangan

KOMPAS.com - FIFA merekomendasikan aturan anyar untuk pertandingan sepak bola yang akan digelar setelah pandemi virus corona berakhir.

Aturan anyar yang direkomendasikan FIFA adalah larangan meludah bagi pemain di lapangan.

Usulan tersebut telah disampaikan FIFA kepada International Football Association Board (IFAB).

Kompetisi sepak bola di beberapa negara direncanakan digelar kembali setelah wabah Covid-19 atau virus corona mereda.

Untuk mengejar waktu yang hilang selama kompetisi dihentikan, besar kemungkinan para pemain akan menghadapi frekuensi pertandingan lebih banyak dari biasanya.

Oleh karena itu, FIFA telah mengusulkan aturan pergantian lima pemain dalam sebuah pertandingan sepak bola.

Aturan itu diusulkan FIFA untuk mengurangi risiko cedera pemain akibat bermain terlalu banyak.

Langkah ini akan dilakukan untuk semua pertandingan yang berada di bawah FIFA sampai 31 Desember mendatang.

Kini, FIFA memiliki ide lain untuk kepentingan pemain yang akan bertanding setelah krisis akibat Covid-19 berlalu.

Demi mengurangi risiko penularan virus dalam pertandingan, FIFA bisa melarang pemain untuk meludah di lapangan.

Demi menegakkan aturan itu, ada rencana memberikan hak kepada wasit untuk memberikan peringatan kepada pemain yang meludah di lapangan.

Meludah di tengah pertandingan memang aktivitas yang kerap dilakukan pemain.

Ketua Komite Medis FIFA, Michel D'Hooghe, mengatakan bahwa kebiasaan meludah di lapangan tidaklah higienis.

"Meludah di lapangan adalah hal biasa di sepak bola dan itu tidak higienis," kata Michel D'Hooghe, dilansir BolaSport.com dari Telegraph, Selasa (28/4/2020).

"Saliva bisa bertahan di tanah dan rumput selama beberapa jam dan menjadi vektor penyebaran virus corona," ujar dia lagi.

Dokter ahli virus dari Universitas Cambridge, Ian Bierley, menerangkan, meludah berpotensi menyebarkan Covid-19.

"Jika ada seseorang yang terinfeksi, tapi tidak mengalami gejala, virus itu tetap ada dalam tenggorokannya," tutur dia.

"Dia bisa menyebarkan virus dengan meludah," kata Ian Bierley menambahkan. (Dwi Widijatmiko)

https://www.kompas.com/sports/read/2020/04/29/03300068/cegah-penularan-corona-fifa-usulkan-larangan-pemain-meludah-di-lapangan

Terkini Lainnya

HT Persib Vs Madura United: Dua Tim Buntu di Babak Pertama, Skor 0-0

HT Persib Vs Madura United: Dua Tim Buntu di Babak Pertama, Skor 0-0

Liga Indonesia
Hasil MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia No 1 Usai Salip Martin, Marquez Podium

Hasil MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia No 1 Usai Salip Martin, Marquez Podium

Motogp
Klub Maarten Paes FC Dallas Sambut Bendera Indonesia dengan Cinta

Klub Maarten Paes FC Dallas Sambut Bendera Indonesia dengan Cinta

Liga Lain
Alasan Kompany Cocok Jadi Pelatih Bayern Muenchen

Alasan Kompany Cocok Jadi Pelatih Bayern Muenchen

Bundesliga
Inter Miami Menang Tanpa Messi, Reaksi Keras Fans, Martino Minta Maaf

Inter Miami Menang Tanpa Messi, Reaksi Keras Fans, Martino Minta Maaf

Liga Lain
MilkLife Soccer League 2024, Komitmen untuk Sepak Bola Putri Indonesia

MilkLife Soccer League 2024, Komitmen untuk Sepak Bola Putri Indonesia

Liga Indonesia
Susunan Pemain Persib Vs Madura United, Maung Tanpa Marc Klok

Susunan Pemain Persib Vs Madura United, Maung Tanpa Marc Klok

Liga Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung Vs Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung Vs Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Persib Vs Madura United: Kans Ukir Sejarah, Rakhmad Hanya Ingin Mengabdi

Persib Vs Madura United: Kans Ukir Sejarah, Rakhmad Hanya Ingin Mengabdi

Liga Indonesia
Hasil Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Runner-up Usai Dibekuk Wakil Tuan Rumah

Hasil Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Runner-up Usai Dibekuk Wakil Tuan Rumah

Badminton
Bersiap Singapore Open 2024, Jonatan Christie Waspada Pergerakan Lawan

Bersiap Singapore Open 2024, Jonatan Christie Waspada Pergerakan Lawan

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Persib Vs Madura United di Final Liga 1

Siaran Langsung dan Live Streaming Persib Vs Madura United di Final Liga 1

Liga Indonesia
Man United Juara Piala FA, Guardiola Sebut Lisandro Martinez Terbaik di Dunia

Man United Juara Piala FA, Guardiola Sebut Lisandro Martinez Terbaik di Dunia

Liga Inggris
Persib Vs Madura United: Laskar Sape Kerrab Siap Main Terbuka, Hibur Penonton

Persib Vs Madura United: Laskar Sape Kerrab Siap Main Terbuka, Hibur Penonton

Liga Indonesia
Fokus Jadi Kunci Malik Risaldi Bawa Madura United ke Final Vs Persib

Fokus Jadi Kunci Malik Risaldi Bawa Madura United ke Final Vs Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke