Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Martunis: Wajar Jika Cristiano Ronaldo Tak Follow Instagram Saya

KOMPAS.com - Anak angkat mega bintang Cristiano Ronaldo, Martunis, tidak mempermasalahkan jika sang ayah tidak mengikuti akun Instagram pribadinya.

Alasannya, akun Instagram Cristiano Ronaldo bukan dikelola langsung oleh sang pemain, melainkan oleh tim manajemennya.

"Wajar sih kalau saya enggak di follow, kan yang pegang manajemen Ronaldo," kata Martunis kepada KOMPAS.com, Jumat (3/4/2020).

"Iya karena Instagram (Cristiano Ronaldo) itu yang pegang bukan Ronaldo tapi sama manajemennya dan yang pegang itu asistennya Miguel Paxio," jelas dia.

Kendati demikian, Martunis tetap lancar dalam berkomunikasi dengan Ronaldo melalui pesan singkat.

Martunis juga bercerita tentang kegiatan sosialnya terkait pandemi virus corona atau Covid-19 yang terjadi di Indonesia.

Martunis dengan besar hati merelakan jersey Ronaldo miliknya yang dibubuhi tanda tangan sang mega bintang untuk dilelang.

Pria 22 tahun itu juga sudah mendapat restu dari bintang Juventus untuk kegiatan leleng jersey tersebut. Ronaldo sepenuhnya mendukung Martunis.

"Lelang ini sampai tanggal hari Jumat, tanggal 17 ini (April)," kata dia.

"Saya sudah mengabari Cristiano Ronaldo mengenai lelang baju ini. Dia mendukung yang saya lakukan. Selama itu baik, lanjutkan kata Ronaldo pada saya," jelas dia.

Martunis pribadi terinspirasi dengan ucapan ayah angkatnya tentang wabah virus corona.

"Saya tersentuh dari kata-kata Ronaldo pada postingan terakhir kemarin, beliau mengatakan kita sedang mengalami musibah dunia," kata Martunis.

"Marilah kita sama-sama membantu dengan cara apapun."

"Saya cuma bisa dengan cara seperti ini, hasil dari lelang jersey ini akan saya donasikan untuk Covid-19," imbuhnya.

Rencananya, hasil dari lelang sepenuhnya akan diberikan kepada masyarakat Banda Aceh yang terdampak virus corona.

Lebih jelasnya, sasaran bantuan yang diberikan akan fokus ke masyarakat yang kehilangan penghasilan tetap akibat pancemi Covid-19.

https://www.kompas.com/sports/read/2020/04/15/09100018/martunis--wajar-jika-cristiano-ronaldo-tak-follow-instagram-saya

Terkini Lainnya

Jadwal Perebutan Peringkat Ketiga Timnas U23 Indonesia di Piala Asia U23

Jadwal Perebutan Peringkat Ketiga Timnas U23 Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Uzbekistan 0-2: Drama VAR-Kartu Merah, Garuda ke Perebutan Peringkat Ketiga

Hasil Indonesia Vs Uzbekistan 0-2: Drama VAR-Kartu Merah, Garuda ke Perebutan Peringkat Ketiga

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Irak, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Irak, Kickoff 00.30 WIB

Internasional
Live Indonesia Vs Uzbekistan, Rizky Ridho Diusir Wasit, Garuda Bobol Lagi

Live Indonesia Vs Uzbekistan, Rizky Ridho Diusir Wasit, Garuda Bobol Lagi

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan: Drama VAR, Gol Ferarri Dibatalkan, Garuda Bobol

Live Indonesia Vs Uzbekistan: Drama VAR, Gol Ferarri Dibatalkan, Garuda Bobol

Timnas Indonesia
Garuda Muda Tim Pertama yang Menahan Uzbekistan Tanpa Gol pada Babak Pertama

Garuda Muda Tim Pertama yang Menahan Uzbekistan Tanpa Gol pada Babak Pertama

Timnas Indonesia
HT Indonesia Vs Uzbekistan, Garuda Muda Tahan Dominasi Lawan

HT Indonesia Vs Uzbekistan, Garuda Muda Tahan Dominasi Lawan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Alasan Insiden Witan Berbuah Drop Ball bagi Kiper Lawan

Indonesia Vs Uzbekistan, Alasan Insiden Witan Berbuah Drop Ball bagi Kiper Lawan

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan, Drama VAR, Tendangan Kapten Buriev Kena Tiang

Live Indonesia Vs Uzbekistan, Drama VAR, Tendangan Kapten Buriev Kena Tiang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan: Jegal Lawan, Nathan Kena Kartu Kuning

Live Indonesia Vs Uzbekistan: Jegal Lawan, Nathan Kena Kartu Kuning

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan, Sisi Kanan Ditekan, Fajar Dapat Penanganan

Live Indonesia Vs Uzbekistan, Sisi Kanan Ditekan, Fajar Dapat Penanganan

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Uzbekistan, Sananta Gantikan Struick

Susunan Pemain Indonesia Vs Uzbekistan, Sananta Gantikan Struick

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Kans Marselino Tambah Gol Bersaing Top Skor

Indonesia Vs Uzbekistan, Kans Marselino Tambah Gol Bersaing Top Skor

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan, Kickoff 21.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan, Kickoff 21.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas dan Uber 2024, Indonesia Tembus Perempat Final

Hasil Piala Thomas dan Uber 2024, Indonesia Tembus Perempat Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke