Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tak Semua Petenis Dunia Punya Kestabilan Finansial di Tengah Absensi Turnamen

KOMPAS.com - Petenis tunggal putra Amerika Serikat (AS), John Isner, mengatakan tak semua petenis dunia punya kestabilan finansial di tengah absensi turnamen.

Karena itu, ia berharap ada bantuan bagi para petenis tingkat bawah selama pandemi virus Corona alias Covid-19 melanda dunia.

Pandemi virus corona telah menyebabkan seluruh turnamen tenis, baik ATP Tour maupun WTA, ditangguhkan untuk sementara waktu.

Selama penangguhan turnamen, tentunya tidak akan ada pemasukan bagi para petenis melalui uang hadiah turnamen.

Hal tersebut tentu bukan perkara mudah bagi sebagian besar petenis, terutama mereka yang berada di level bawah dan tengah berjuang menembus level elite.

Secara personal, John Isner, yang juga merupakan anggota dewan pemain ATP Tour, mengaku masih bisa bertahan secara finansial selama pandemi Covid-19.

Tahun lalu, Isner mengantongi hadiah uang turnamen tertingginya, Rp 6,7 miliar, setelah menjadi juara Miami Masters.

Uang tersebut kini menjadi bagian dari total hadiah uang selama berkarier pada tenis profesionalnya yang mencapai Rp 314 miliar.

"Saya akan baik-baik saja, tetapi beberapa orang benar-benar mengandalkan gaji dari setiap pekan," ucap Isner, dilansir BolaSport.com dari New York Times.

"Namun, mayoritas petenis profesional kondisinya tidak jauh berbeda dari siapapun yang melakukan cuti tidak dibayar atau diberhentikan saat melalui fase (pandemi Covid-19) ini, untuk profesi apapun," kata Isner lagi.

Berdasaran hal tersebut, John Isner pun berharap ATP Tour bisa melakukan tindakan agar finansial para petenis level bawah tetap terjaga selama pandemi virus Corona berlangsung. (Muhamad Husein)

https://www.kompas.com/sports/read/2020/04/06/06200028/tak-semua-petenis-dunia-punya-kestabilan-finansial-di-tengah-absensi

Terkini Lainnya

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Badminton
Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Badminton
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke