Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Liga Inggris Bakal Dilanjutkan jika Situasi Benar-benar Aman

KOMPAS.com - Perwakilan Premier League, English Football League (EFL), dan perwakilan pemain serta manajer telah menyetujui bahwa kompetisi Liga Inggris musim ini baru akan dilanjutkan jika situasi benar-benar aman.

Melansir dari Sky Sports, perwakilan senior dari Asosiasi Pesepak Bola Profesional Inggris (PFA), Premier League, EFL, dan Asosiasi Manajer (LMA) telah melakukan pertemuan pada Rabu (1/4/2020) waktu setempat untuk membahas kelanjutan liga di tengah pandemi Covid-19.

Bulan lalu, telah disepakati bahwa seluruh kompetisi sepak bola di Inggris ditunda hingga setidaknya 30 April.

Kelanjutan kompetisi musim 2019-2020 menjadi salah satu isu yang dibahas pada pertemuan Rabu lalu.

Namun, belum ada keputusan yang dibuat dan pembicaraan lanjutan bakal kembali dilakukan pada pekan ini.

"Perwakilan senior dari PFA, Premier League, EFL, dan LMA telah melakukan pertemuan konstruktif terkait tantangan menghadapi pertandingan di tengah pandemi Covid-19," demikian bunyi pernyataan bersama Premier Laague, EFL, LMA, dan PFA.

"Pertemuan tersebut menegaskan kembali bahwa kesehatan dan kesejahteraan negara adalah prioritas, termasuk para pemain, pelatih, manajer, staf klub, dan pendukung."

"Semua orang sepakat bahwa sepak bola hanya akan dilanjutkan kembali ketika situasi aman dan memungkinkan untuk melakukan itu."

Premier League, EFL, LMA, dan PFA juga menyampaikan bahwa diskusi lanjutan akan kembali digelar pada 48 jam ke depan untuk membahas isu-isu lainnya, termasuk soal gaji pemain dan kapan dimulainya kembali musim 2019-2020.

"Tidak ada keputusan yang diambil dari disukusi ini dan akan dilanjutkan pada 48 jam ke depan dengan fokus pada masalah-masalah penting, termasuk gaji pemain dan dimulainya kembali musim 2019-2020," bunyi keterangan resmi tersebut.

Ditundanya kompetisi akibat pandemi Covid-19 membuat klub-klub Liga Inggris mulai menerapkan kebijakan pemotongan gaji terhadap staf non-pemain.

Tottenham Hotspur menjadi klub top Premier League pertama yang melakukan pemotongan gaji.

Chairman Tottenham, Daniel Levy, mengumumkan bahwa pihak klub akan memotong 20 persen gaji 550 staf non-pemain pada dua bulan ke depan.

Sedangkan Norwich City dilaporkan telah membuat keputusan merumahkan staf non-pemain guna meringankan beban finansial klub.

Hal yang sama sebelumnya juga telah dilakukan Newcastle United.

Sementara itu pada Rabu (1/4/2020), manajer Bournemouth, Eddie Howe, menyatakan bahwa ia dengan sukarela akan menerima pemotongan gaji.

https://www.kompas.com/sports/read/2020/04/02/10200038/liga-inggris-bakal-dilanjutkan-jika-situasi-benar-benar-aman

Terkini Lainnya

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke