Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

3 Striker Legendaris Inter Milan yang Jadi Panutan Romelu Lukaku

KOMPAS.com - Romelu Lukaku menyebut tiga striker legendaris Inter Milan yang menjadi panutannya.

Romelu Lukaku resmi bergabung dengan Inter Milan pada bursa transfer musim panas.

Lukaku dibeli Inter Milan dari Manchester United dengan uang tebusan sebesar 75 juta euro (sekitar Rp 1,27 triliun).

Dengan nilai transfer yang tinggi, pendukung Inter Milan pun berharap Lukaku bisa menjadi mesin gol produktif.

Harapan itu ternyata diwujudkan oleh Lukaku. Striker berkebangsaan Belgia itu kini menjadi sosok tak tergantikan di lini depan La Beneamata - julukan Inter Milan.

Lukaku sudah mengoleksi 23 gol dari 35 pertandigan bersama Inter Milan di semua kompetisi.

Kebolehannya membobol gawang lawan ternyata tidak diraih secara singkat.

Lukaku mengasah ketajamannya bersama banyak klub sebelum berlabuh di Inter Milan.

Stiker 26 tahun itu sempat berseragam Chelsea, West Bromwich Albion, Everton, dan Manchester United.

Di setiap klub yang ia singgahi, Lukaku memiliki tiga "guru" yang menjadi pedomannya dalam mencetak gol.

Lukaku ternyata selama ini menjadikan tiga striker legendaris Inter Milan, Adriano Leite, Ronaldo, dan Christian Vieri, sebagai panutannya.

Ia mangaku sudah memperhatikan ketiganya sejak kecil.

"Ketika saya masih kecil, saya selalu menyaksikan aksi Adriano, Ronaldo, dan Christian Vieri," kata Lukaku, seperti dilansir dari Sky Sports, Jumat (20/3/2020).

"Itu juga yang membuat ikatan Inter dengan saya begitu kuat," ujar Lukaku menambahkan.

Tiga sosok tersebut memang dikenal sebagai striker tajam pada zamannya dan berhasil memeberikan beberapa gelar bergengsi untuk Inter Milan.

https://www.kompas.com/sports/read/2020/03/20/16400058/3-striker-legendaris-inter-milan-yang-jadi-panutan-romelu-lukaku

Terkini Lainnya

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke