Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persebaya Vs Persipura, Putusnya Rekor Tak Terkalahkan Aji Santoso

KOMPAS.com - Tujuh gol tercipta dalam pertandingan sengit Persebaya Surabaya vs Persipura Jayapura dalam ajang Shopee Liga 1 2020 pekan ketiga.

Duel Persebaya vs Persipura berakhir dengan skor 3-4 untuk kekalahan tuan rumah.

Laga Persebaya vs Persipura usai digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Jumat (13/3/2020).

Tiga gol Bajul Ijo, julukan Persebaya, dicetak oleh tiga pemain berbeda, David da Silva (43'), Mahmoud Eid (74'), dan Rendy Irawan (90+1').

Sementara empat gol tim tamu disumbangkan oleh Thigo Amaral (20', 34'), Muhammad Tahir (51'), dan Yohanes Pahabol.

Hasil tersebut memutus tren positif pelatih Aji Santoso sejak menjadi pelatih Persebaya Surabaya.

Aji Santoso resmi ditunjuk menjadi pelatih Bajul Ijo pada musim lalu. Tepatnya Oktober 2019.

Kala itu, laga Persebaya menyisakan sembilan pertandingan di pentas Shopee Liga 1 2019.

Hebatnya, Persebaya di bawah besutan Aji saat itu mengemas sembilan laga terakhir mereka pada musim 2019 tanpa terkalahkan.

Kemudian, tren tak terkalahkan tersebut masih berlangsung di Shopee Liga 1 2020 pekan perdana. Bajul Ijo imbang melawan tim promosi Persik Kediri.

Artinya, Bajul Ijo tak pernah terkalahkan dalam 10 pertandingan terakhir di kompetisi kasta tertinggi Indonesia.

Namun, rekor apik itu pupus ketika menjamu Persipura Jayapura di kandang Persebaya, Stadion GBT, sekaligus di hadapan suporter setia mereka, Bonek.

Jika melihat perjalanan tim asal Ibu Kota Jawa Timur saat bermain sebagai tuan rumah sejak musim lalu, Bajul Ijo memang tak punya hasil apik.

Pada Shopee Liga 1 2019, Bajul Ijo memang hanya sekali kalah dari 17 pertandingan ketika berstatus tuan rumah.

Akan tetapi, mereka hanya mampu menang tujuh kali sementara sembilan sisanya berakhir imbang. Lebih jelasnya, Persebaya seri delapan kali dari 12 laga pertama di GBT.

https://www.kompas.com/sports/read/2020/03/13/20500038/persebaya-vs-persipura-putusnya-rekor-tak-terkalahkan-aji-santoso

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke