Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Hewan yang Melakukan Hibernasi

Kompas.com - 19/04/2023, 22:00 WIB
Serafica Gischa

Editor

Katak woodland ditemukan di bawah kotoran dan di bawah daun-daun. Selama musim dingin, mereka akan membeku. Akan tetapi, jika musim semi datang mereka akan kembali cair dan bangun.

Baca juga: Contoh Paragraf Deskripsi tentang Hewan

Ular

Hewan yang melakukan hibernasi selanjutnya adalah ular. Ular akan melakukan hibernasi secara bersama ke dalam sebuah lubang. Tujuannya adalah agar dapat menjaga mereka tetap hangat.

Lubang-lubang yang dibuat oleh ular dapat ditemukan pada sekitar bebatuan. Selain itu, dapat juga ditemukan di lubang tersembunyi dan dasar-dasar sumur yang sudah  tua.

Kumbang

Para kumbang akan menghabiskan musim dingin mereka dengan melakukan hibernasi. Hal itu dikenal dengan nama diapause. Mereka akan menjadi gemuk, menjelas musim dingin.

Hal itu karena mereka akan banyak makan aphid dan pollen. Kemudian, mereka akan bersembunyi di dalam sebuah bangunan. Selain itu, tempat persembunyian mereka adalah di bawah batang-batang kayu, gundukan daun-daunan dan batu-batuan.

Baca juga: Mengapa Manusia dan Hewan Disebut Konsumen?

Beruang

Hibernasi yang dilakukan oleh beruang ini berlangsung secara unik. Pelaksanaannya berlangsung dari 3 bulan sampai 7 bulan. Hal itu ditandai dengan temperatur tubuh yang mendekati normal.

Saat musim semi sampai musim gugur berakhir, beruang akan makan jauh lebih banyak daripada biasanya. Hal itu bertujuan agar mereka memiliki timbunan lemak.

Kebiasaan makan itu disebut hyperphagia. Beruang dapat makan segala hal. Mulai dari buah, ikan, serangga, rumput, akar, bahkan hewan kecil lainnya. Mereka dapat makan sebanyak 45 kilogram makanan dalam sehari.

Hal itu membuat berat badan yang ditambah per minggunya mencapai 15 kg atau 30 pound. Beruang akan membuat sarang di bawah pohon-pohon yang ukurannya besar atau di bawah air terjun dan di lubang gua. 

Pembuatan sarang beruang tersebut terbilang rumit. Prosesnya bisa berlangsung dari 3 hari sampai 7 hari.

Kemudian mereka akan menutupi sarang tersebut dengan dahan dari pohon cemara. Kantong udara yang ada di dasar sarang juga ditujukan untuk menjebak energi panas.

 

Suka baca tulisan-tulisan seperti ini? Bantu kami meningkatkan kualitas dengan mengisi survei Manfaat Kolom Skola

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kethoprak sebagai Drama Tradisional dan Modern

Kethoprak sebagai Drama Tradisional dan Modern

Skola
Cara Mengapresiasi Pementasan Drama Jawa

Cara Mengapresiasi Pementasan Drama Jawa

Skola
10 Jenis Drama Jawa

10 Jenis Drama Jawa

Skola
Pentingnya Tata Iringan dan Tata Suara Drama Jawa

Pentingnya Tata Iringan dan Tata Suara Drama Jawa

Skola
Istilah 'Sandiwara' dalam Bahasa Jawa

Istilah 'Sandiwara' dalam Bahasa Jawa

Skola
Teks Anekdot Bahasa Jawa: Pengertian, Struktur dan Contoh

Teks Anekdot Bahasa Jawa: Pengertian, Struktur dan Contoh

Skola
Fungsi Keprakan dan Dhodhogan pada Pergelaran Wayang Golek

Fungsi Keprakan dan Dhodhogan pada Pergelaran Wayang Golek

Skola
Deiksis Bahasa Jawa: Pengertian dan Contoh

Deiksis Bahasa Jawa: Pengertian dan Contoh

Skola
Kata Bahasa Jawa yang Sering Digunakan

Kata Bahasa Jawa yang Sering Digunakan

Skola
Rancu Pikir dalam Bahasa Jawa

Rancu Pikir dalam Bahasa Jawa

Skola
Bentuk Pronomina Persona dalam Bahasa Jawa

Bentuk Pronomina Persona dalam Bahasa Jawa

Skola
Kata Ganti Orang Kedua Tunggal Bahasa Jawa

Kata Ganti Orang Kedua Tunggal Bahasa Jawa

Skola
Makna Filosofis Wayang Kulit sebagai Media Dakwah

Makna Filosofis Wayang Kulit sebagai Media Dakwah

Skola
Organel Sel yang Dimiliki Paramecium sp

Organel Sel yang Dimiliki Paramecium sp

Skola
Sifat Bayangan yang Terbentuk pada Kamera

Sifat Bayangan yang Terbentuk pada Kamera

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com