Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Apa itu Enzim Lipase?

KOMPAS.com – Ada berbagai jenis enzim pencernaan. Enzim yang berfungsi mengubah lemak menjadi asam lemak dan gliserol adalah enzim lipase. Untuk lebih memahaminya, berikut adalah penjelasannya!

Pengertian enzim lipase

Dilansir dari Chemistry LibreTexts, enzim lipase adalah enzim hidrolisis (hidrolase) yang memungkinkan pemecahan senyawa biologis bermassa molekul tinggi dan menambahkan air.

Enzim lipase berperan penting dalam proses pencernaan lemak dalam makanan.

Seperti yang kita ketahui, lipase adalah senyawa ester yang dibentuk dari gabungan gliserol dan asam lemak.

Dalam proses pembentukannya, molekul air dihilangkan untuk membentuk lemak.

Lipase diproduksi oleh beberapa organ seperti pankreas, hati, epitel, adiposit.

Lipase yang diproduksi oleh hati dinamakan dengan lipase hati, lipase yang diproduksi oleh pankreas disebut dengan lipase pankreas dan seterusnya.

Fungsi enzim lipase

Dilansir dari Biology LibreTexts, enzim lipase berfungsi mengkatalisis atau mempercepat proses hidrolisis lipid atau lemak.

Di mana enzim lipase berfungsi mengubah lemak atau lipid menjadi asam lemak dan juga gliserol.

Dalam proses pemecahan lemak oleh enzim lipase, molekul air ditambahkan. Sehingga, dapat dikatakan enzim lipase membalikan reaksi pembentukan lemak menjadi pemecahan lemak agar.

Kerja enzim lipase, membuat lemak dapat dicerna oleh tubuh.

Dilansir dari Encyclopedia Britannica, asam lemak dan gliserol kemudian dibawa ke dalam sel epitel yang melapisi dinding usus.

Di sel epitel usus, asam lemak dan gliserol kemudian disintesis ulang menjadi trigliserida untuk kemudian diangkut ke otot dan jaringan adiposa.

Selain berfungsi menghidrolisis lemak, enzim lipase juga berperan dalam penyerapan vitamin yang larut dalam lemak.

Dalam dunia kesehatan, enzim lipase juga digunakan dalam berbagai obat penurun kolesterol.

https://www.kompas.com/skola/read/2023/10/03/190000169/apa-itu-enzim-lipase-

Terkini Lainnya

Persiapan Modifikasi Produk Olahan Pangan dan Nonpangan

Persiapan Modifikasi Produk Olahan Pangan dan Nonpangan

Skola
Mengenal Serealia dan Umbi-umbian

Mengenal Serealia dan Umbi-umbian

Skola
Jenis-jenis dan Cara Budi Daya Ikan Hias

Jenis-jenis dan Cara Budi Daya Ikan Hias

Skola
Budi Daya Tanaman Obat

Budi Daya Tanaman Obat

Skola
Cara Mengapresiasi Produk Kerajinan Limbah Organik

Cara Mengapresiasi Produk Kerajinan Limbah Organik

Skola
50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

Skola
Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Skola
Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Skola
Cara Membuat Range Pada Microsoft Excel

Cara Membuat Range Pada Microsoft Excel

Skola
Sifat-sifat Unsur Non Logam

Sifat-sifat Unsur Non Logam

Skola
Jawaban dari Soal 'Suatu Daerah Pada Worksheet'

Jawaban dari Soal "Suatu Daerah Pada Worksheet"

Skola
20 Solusi atau Upaya Mengatasi Permasalahan Lingkungan

20 Solusi atau Upaya Mengatasi Permasalahan Lingkungan

Skola
25 Contoh yang Termasuk dalam Permasalahan Lingkungan Hidup

25 Contoh yang Termasuk dalam Permasalahan Lingkungan Hidup

Skola
Proses Komunikasi Publik dan Penjelasannya

Proses Komunikasi Publik dan Penjelasannya

Skola
2 Bedanya Love dan Loved, Apa Saja?

2 Bedanya Love dan Loved, Apa Saja?

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke