Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Adaptasi Fisiologi Burung Hantu

KOMPAS.com – Burung hantu melakukan tiga jenis adaptasi makhluk hidup, termasuk adaptasi fisiologis. Bagaimana cara adaptasi fisiologi dari burung hantu? Adaptasi fisiologi burung hantu berupa pengelihatan dan pendengaran yang tajam.

Pengelihatan yang tajam

Adaptasi fisiologis yang dimiliki burung hantu adalah pengelihatan yang baik.

Dilansir dari Exploring Nature Science Education, retina mata burung hantu dipenuhi oleh sel batang yang sensitive terhadap cahaya rendah.

Banyaknya sel batang membuat burung hantu dapat melihat dalam keadaan malam yang gelap.

Sehingga, mereka bisa terbang tanpa menabrak benda, bertengger tanpa jantuh, dan menemukan mangsanya dalam kegelapan.

Dilansir dari Owl Research Institute, pupil mata burung hantu juga melear untuk membiarkan banyak cahaya masuk pada saat malam hari.

Hal tersebut membantu kerja sel batang, sehingga burung hantu dapat melihat lebih baik di malam hari.

Pupil tersebut juga dapat mengecil untuk menutupi cahaya yang masuk. Sehingga, burung hantu tetap dapat melihat dengan jelas pada siang hari.

Pendengaran yang baik

Burung hantu berburu mangsanya di malam hari. Adapun, mangsa burung hantu biasanya berukuran kecil, sehingga diperlukan pendengaran yang tajam untuk mendeteksi keberaan mangsanya.

Oleh karena itu, burung hantu mengembangkan adaptasi fisiologi berupa pendengaran yang tajam.

Dilansir dari The Barn Owl Trust, telinga burung hantu dapat mendeteksi suara frekuensi tinggi yang dikeluarkan oleh mamalia kecil yang beragerakan di antara tumbuh-tumbuhan dan bersuara.

Kemampuan tersebut membuat burung hantu dapat menangkap mangsanya dalam kegelapan total.

https://www.kompas.com/skola/read/2023/09/21/180000969/adaptasi-fisiologi-burung-hantu

Terkini Lainnya

Cara Mengapresiasi Produk Kerajinan Limbah Organik

Cara Mengapresiasi Produk Kerajinan Limbah Organik

Skola
50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

Skola
Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Skola
Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Skola
Cara Membuat Range Pada Microsoft Excel

Cara Membuat Range Pada Microsoft Excel

Skola
Sifat-sifat Unsur Non Logam

Sifat-sifat Unsur Non Logam

Skola
Jawaban dari Soal 'Suatu Daerah Pada Worksheet'

Jawaban dari Soal "Suatu Daerah Pada Worksheet"

Skola
20 Solusi atau Upaya Mengatasi Permasalahan Lingkungan

20 Solusi atau Upaya Mengatasi Permasalahan Lingkungan

Skola
25 Contoh yang Termasuk dalam Permasalahan Lingkungan Hidup

25 Contoh yang Termasuk dalam Permasalahan Lingkungan Hidup

Skola
Proses Komunikasi Publik dan Penjelasannya

Proses Komunikasi Publik dan Penjelasannya

Skola
2 Bedanya Love dan Loved, Apa Saja?

2 Bedanya Love dan Loved, Apa Saja?

Skola
Konsep Aglomerasi: Pengertian dan Contohnya

Konsep Aglomerasi: Pengertian dan Contohnya

Skola
Laporan Laba Rugi: Pengertian dan Fungsinya

Laporan Laba Rugi: Pengertian dan Fungsinya

Skola
Contoh Kalimat Expressing Apology

Contoh Kalimat Expressing Apology

Skola
Passive Voice dalam Simple Past Tense

Passive Voice dalam Simple Past Tense

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke