Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perbedaan Sifat Unsur Golongan Transisi dengan Unsur Golongan Utama

KOMPAS.com – Unsur kimia dibagi menjadi unsur transisi dan unsur golongan utama. Pengelompokkan tersebut dilakukan karena unsur transisi dan unsur utama memiliki perbedaan.

Apa perbedaan sifat unsur transisi dan unsur utama? Berikut adalah penjelasannya!

Letak golongan

Perbedaan sifat unsur transisi dengan unsur utama adalah letak golongannya atau anggota golongannya.

Unsur golongan utama terdiri dari dua blok, yaitu blok s dan blok p. Artinya, anggota unsur utama adalah unsur yang termasuk ke dalam golongan IA hingga golongan VIIIA.

Sedangkan unsur golongan transisi hanya terdiri dari satu blok yaitu blok d. Artinya, anggota unsur transisi adalah unsur yang termasuk ke dalam golongan IB hingga VIIB.

Semua unsur transisi adalah logam

Perbedaan sifat selanjutnya adalah semua unsur transisi merupakan unsur logam. Sedangkan, unsur golongan utama tidak semuanya logam. Melainkan terdiri dari logam, logam alkali, metalloid, non logam, halogen, dan juga gas mulia.

Unsur transisi memiliki titik leleh dan titik didih yang lebih tinggi

Unsur transisi secara umum memiliki titik leleh dan titik didih yang lebih tinggi daripada unsur golongan logam utama.

Dilansir dari Lumen Learning, hal tersebut disebabkan ikatan logam oleh elektron d yang terdelokalisasi dan mengarah ke kohesi yang meningkat bersama dengan jumlah elektron.

Unsur transisi memiliki kerapatan yang lebih tinggi

Selain membuat titik leleh dan titik didihnya menjadi tinggi, kohasil hasil delokalisasi elektron d juga membuat unsur transisi memiliki kerapatan yang lebih tinggi daripada unsur golongan utama.

Unsur transisi memiliki lebih dari keadaan oksidasi

Perbedaan selanjutnya dari unsur golongan utama dan unsur transisi adalah keadaan oksidasinya. Unsur golongan utama cenderung hanya memiliki satu keadaan oksidasi saja. Artinya hanya memiliki satu bilangan oksidasi.

Sedangkan, unsur transisi memiliki lebih dari satu keadaan oksidasi. Keadaan dan bilangan oksidasi unsur transisi dapat berubah jika berikatan dengan atom lain.

Unsur transisi adalah katalis yang lebih baik

Perbedaan selanjutnya adalah unsur transisi merupakan katalis reaksi kimia yang lebih baik daripada unsur golongan utama yang lebih sering berperan sebagai reaktan.

Dilansir dari Sciencing, unsur transisi adalah katalis yang baik karena mudah memberikan dan mengikat elektron dari atom lain. Selain itu, logam transisi juga dapat meningkatkan raju reaksi tanpa memengaruhi termodinamika ataupun tidak dikonsumsi dalam reaksi.

https://www.kompas.com/skola/read/2022/04/26/145513269/perbedaan-sifat-unsur-golongan-transisi-dengan-unsur-golongan-utama

Terkini Lainnya

Jawaban dari Soal 'Jika Diketahui Jari-jari Lingkaran Kecil 4 Cm'

Jawaban dari Soal "Jika Diketahui Jari-jari Lingkaran Kecil 4 Cm"

Skola
Tingkat Tutur Bahasa Jawa: Ragam Ngoko dan Ragam Krama

Tingkat Tutur Bahasa Jawa: Ragam Ngoko dan Ragam Krama

Skola
Makna Simbolik Peralatan Siraman Pengantin Adat Jawa

Makna Simbolik Peralatan Siraman Pengantin Adat Jawa

Skola
Nilai-nilai yang Terkandung dalam Ungkapan Bahasa Jawa

Nilai-nilai yang Terkandung dalam Ungkapan Bahasa Jawa

Skola
Simbol-simbol dalam Gunungan Wayang Kulit Jawa

Simbol-simbol dalam Gunungan Wayang Kulit Jawa

Skola
Apa Itu Kesenian Ludruk?

Apa Itu Kesenian Ludruk?

Skola
Apa itu Jemblung sebagai Drama Rakyat Jawa?

Apa itu Jemblung sebagai Drama Rakyat Jawa?

Skola
Garapan dan Problematika Kethoprak

Garapan dan Problematika Kethoprak

Skola
Mengenal Ragam Pementasan Kethoprak

Mengenal Ragam Pementasan Kethoprak

Skola
Ukara Sesanti Bahasa Jawa

Ukara Sesanti Bahasa Jawa

Skola
Kearifan Lokal Rumah Tradisional Jawa

Kearifan Lokal Rumah Tradisional Jawa

Skola
Aspek Pendidikan dalam Pementasan Drama Jawa

Aspek Pendidikan dalam Pementasan Drama Jawa

Skola
Mencermati Simbol Kehidupan dalam Drama Jawa

Mencermati Simbol Kehidupan dalam Drama Jawa

Skola
Struktur Pertunjukan Ludruk

Struktur Pertunjukan Ludruk

Skola
Mengenal Apa Itu Wayang Wong

Mengenal Apa Itu Wayang Wong

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke