Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Proyek Superblok Pakuwon Tahap Pertama di IKN Tuntas 2025

Kendati telah dilaksanakan groundbreaking oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada 1 November 2023, PT Pakuwon Nusantara Abadi masih mematangkan desain dan lahannya.

Untuk diketahui, pembangunan superblok tahap pertama ini mencakup Four Points Hotel by Sheraton dan Pakuwon Mall Nusantara.

Ternyata prosesnya harus memakan waktu cukup lama, tidak secepat yang dibayangkan.

"Desainnya ga semudah seperti yang kita bayangkan. Tapi gapapa ini tantangan. Ini juga yang akan membuat desain akan unik banget," ujar Stefanus dalam Konferensi Pers perkembangan Investasi di IKN secara daring, Jumat (15/12/2023), dikutip dari Kontan.co.id.

Alasannya, kontur tanah di IKN tidak rata dan sulit untuk langsung digarap. Untuk itu, pihaknya kini sedang memeriksa tanahnya terlebih dahulu.

"Sekarang kita sedang melakukan pengecekan tanahnya. Ada yang 2 meter sudah kena tanah keras ada yang 10 meter belum kena tanah keras. Tanahnya ga mudah di garap," imbuhnya.

Dengan konstruksi dimulai awal tahun 2024, proyek Pakuwon Nusantara tahap pertama ditargetkan selesai pada tahun 2025.

"Tahap pertama akan selesai hotel bintang empat dan sebagian mal di 2025," katanya.

Menurut Stefanus, pembangunan proyek superblok tahap pertama ini diperkirakan menghabiskan anggaran mencapai Rp 2 triliun.

"Kira-kira hampir Rp 2 triliun lah harganya," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul "Pakuwon Kebut Proyek Pembangunan Hotel di IKN, Targetnya Rampung Tahun 2025"

https://www.kompas.com/properti/read/2023/12/18/084323521/proyek-superblok-pakuwon-tahap-pertama-di-ikn-tuntas-2025

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke