Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Liburan ke Gili Trawangan? Ada Homestay Rp 300.000 Per Malam

Sebab, biaya menginap sarhunta di Gili Trawangan hanya dipatok mulai dari Rp 300.000 hingga Rp 500.000.

Seperti yang disampaikan M Rajab, warga yang mendapatkan bantuan Sarhunta dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal (Ditjen) Perumahan dalam siaran pers, Senin (10/7/2023).

"Saat ini banyak wisatawan baik lokal maupun mancanegara yang mulai menginap di Gili Trawangan ini," terang dia.

Namun, Rajab berharap agar Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) dapat memfasilitasi akses promosi ke wisatawan agar mereka menginap di sarhunta tersebut.

Dari data yang dihimpun dari Balai P2P Nusa Tenggara I Ditjen Perumahan Kementerian PUPR, sebanyak 98 sarhunta dibangun di Desa Gili Indah, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Utara, NTB.

Desa tersebut memiliki keunikan karena terdiri dari tiga pulau kecil yang terbagi dalam tiga dusun yakni Dusun Gili Trawangan, Dusun Gili Meno, juga Dusun Gili Air.

"Bantuan Sarhunta ini merupakan stimulan karena warga juga harus ikut berswadaya dalam proses pembangunannya. Kami harap Sarhunta ini bisa lebih menyejahterakan masyarakat dan mendorong sektor wisata di Indonesia," kata Sekretaris Ditjen Perumahan Kementerian PUPR M Hidayat.

Pulau ini juga menjadi destinasi wisata yang cukup menarik wisatawan.

Kementerian PUPR telah menyalurkan sebanyak 19 sarhunta di Gili Trawangan kepada masyarakat lokal yang terdiri dari 18 bangunan baru, serta satu unit peningkatan kualitas rumah.

https://www.kompas.com/properti/read/2023/07/10/110000521/liburan-ke-gili-trawangan-ada-homestay-rp-300.000-per-malam

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke