Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tingkat Kebahagiaan Masyarakat di 10 Provinsi Ini Terendah di Indonesia

BPS mengukur tingkat kebahagiaan berdasarkan 19 indikator yang tercakup dalam tiga dimensi kehidupan. Meliputi dimensi kepuasaan hidup, dimensi perasaan, dan dimensi makna hidup.

Untuk dimensi kepuasan hidup, dibedakan menjadi subdimensi kepuasan hidup personal dan kepuasan hidup sosial.

Survei ini dilaksanakan secara serentak pada 75.000 tumah tangga di seluruh kabupaten atau kota di 34 provinsi se-Indonesia. Mulai 1 Juli 2021 sampai 27 Agustus 2021.

Melansir dari hasil survei tersebut, Indeks Kebahagiaan Indonesia pada 2021 sebesar 71,49. Dengan indeks kebahagiaan penduduk perkotaan 71,73 dan pedesaan 71,17.

Berdasarkan daerah, terdapat tiga provinsi yang memiliki indeks kebahagiaan tertinggi. Mulai dari paling atas Maluku Utara senilai 76,34, Kalimantan Utara 76,33, dan Maluku 76,28.

Jika terdapat provinsi yang meraih indeks tertinggi, tentunya ada pula daerah yang memperoleh nilai terendah. Bahkan nilainya berada di bawah indeks kebahagiaan Indonesia.

Ditilik dari 10 provinsi dengan indeks kebahagiaan terendah di Indonesia, terdapat tiga provinsi di Pulau Jawa yang masuk di dalamnya, yakni DKI Jakarta, Banten, dan Jawa Barat.

Lalu provinsi mana saja yang lainnya? Berikut daftarnya.

  • Banten 68,08
  • Bengkulu 69,74
  • Papua 69,87
  • Nusa Tenggara Barat 69,98
  • Jawa Barat 70,23
  • Nusa Tenggara Timur 70,31
  • Sumatera Utara 70,57
  • DKI Jakarta 70,68
  • Aceh 71,24
  • Sumatera Barat 71,34

https://www.kompas.com/properti/read/2022/01/12/070000521/tingkat-kebahagiaan-masyarakat-di-10-provinsi-ini-terendah-di-indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke