Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MotoGP San Marino 2023: Bagnaia Siap Geber Motor Usai Kaki Terlindas

Kompas.com - 08/09/2023, 07:30 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Rider Ducati Lenovo Team, Francesco Bagnaia, mengaku siap untuk menggeber motor di MotoGP San Marino 2023.

Adapun rangkaian balapan MotoGP San Marino 2023 dijadwalkan berlangsung di Sirkuit Misano pada 8-10 September 2023.

Bagnaia sempat diragukan tampil di MotoGP San Marino 2023 seusai mengalami insiden di GP Catalunya akhir pekan lalu.

Insiden terjadi di Tikungan 1 seusai pebalap jatuh bersaman yakni, Enea Bastianini, Alex Marquez, Johann Zarco, Fabio Di Giannatonio, dan Marco Bezzecchi.

Baca juga: MotoGP Mandalika 2023: Harga Tiket Spesial untuk Masyarakat Lombok dan Sekitarnya

Setelah itu, Bagnaia mengalami highside dan terlempar dari motornya. Ia lalu terjatuh di tengah lintasan.

Para rider MotoGP di belakang Bagnaia berusaha menghindar, tetapi Brad Binder tidak beruntung.

Betapa tidak? Brad Binder sudah tak bisa mengubah arah laju motornya dan melindas kaki Bagnaia. Red flag atau bendera merah langsung berkibar dan balapan dihentikan sementara.

Bagnaia selanjutnya menjalani pemeriksaan. Hasilnya, pebalap asal Italia itu mengalami cedera lutut setelah dilindas Binder.

Meski begitu, Bagnaia dinyatakan fit untuk mentas di MotoGP San Marino 2023. Ia pun merasa beruntung masih diberikan keselamatan.

Ia merasa terselamatkan oleh desain baju pelindung yang dipakainya.

Baca juga: Hasil MotoGP Catalunya 2023, Espargaro Persembahkan Kemenangan untuk Bagnaia

“Saya senang dan beruntung berada di sini. Saya ingin mengucapkan terima kasih atas kerja keras yang dilakukan Alpinestars dalam hal keselamatan,” kata Bagnaia, dikutip dari Crash.

“Mereka adalah yang terbaik di dunia dalam hal perlindungan. Ini adalah GP kandang saya, penting untuk berada di sini, itu tidak mudah,” katanya.

Bagnaia menceritakan bahwa dirinya telah melewati fase sulit seusai menjalani terapi karena mengalami cedera di MotoGP Catalunya 2023.

“Senin bukan hari yang mudah. Saya bangga dengan pekerjaan yang kami lakukan,” ucap juara bertahan MotoGP itu.

“Sungguh luar biasa apa yang sudah kami lakukan dari Senin sampai sekarang. Sepanjang akhir pekan, saya melakukan terapi dan saya membaik setiap hari,” ujarnya menjelaskan.

Baca juga: Klasemen MotoGP Usai GP Austria, Bagnaia Kian Menjauh di Puncak

Halaman Berikutnya
Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com