Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MotoGP Thailand 2022: Quartararo Bisa Hebat karena "Bersahabat"

Kompas.com - 30/09/2022, 14:00 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pebalap pengganti di RNF Yamaha, Cal Crutchlow, mempunyai keyakinan tinggi jika Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) bisa memenangi balapan di MotoGP Thailand 2022.

Rangkaian balapan di MotoGP Thailand bakal mulai berlangsung di Sirkuit Internasional Chang pada 30 September hingga 2 Oktober 2022.

Menjelang MotoGP Thailand, Fabio Quartararo menorehkan hasil kurang memuaskan saat tampil di MotoGP Jepang.

Saat itu, Fabio Quartararo tidak mampu untuk menggas motornya hingga berada di urutan tiga besar.

Rider berjuluk El Diablo itu berada di posisi kedelapan. Ia terpaut 10,193 detik dari Jack Miller (Ducati) yang finis di urutan pertama MotoGP Jepang 2022.

Baca juga: MotoGP Thailand 2022: Bagnaia Melempem di Asia, Kans Quartararo Jadi Juara

Walaupun demikian, Fabio Quartararo bisa sedikit bernapas lega. Sebab, dua pesaing terdekatnya yakni, Aleix Espargaro (Ducati) dan Francesco Bagnaia (Ducati) nihil poin kala membalap di MotoGP Jepang.

Oleh karena itu, Fabio Quartararo berhasil menambah keunggulan, menjadi 18 poin atas Francesco Bagnaia yang menguntit di peringkat kedua klasemen MotoGP dengan raihan 201 angka.

Quartararo mempunyai kesempatan buat menambah selisih poin atas Bagnaia jika mampu membalap secara cemerlang di MotoGP Thailand 2022.

Cal Crutchlow pun memiliki keyakinan bahwa Fabio Quartararo bisa tampil maksimal di MotoGP Thailand, kendati El Diablo kurang memuaskan di MotoGP Jepang.

“Saya pikir Fabio Quartararo bakal mendorong dirinya agar bisa meraih kemenangan,” ujar Crutchlo dilansir dari Crash.

Baca juga: Jadwal MotoGP Thailand 2022, Marc Marquez Pastikan Tak Akan Ada Masalah

“Ia sangat kuat secara mental dengan pola pikirnya, kepercayaan yang dia miliki pada motor serta perasaannya. Ia sulit untuk dilewati. Jika sesuatu terjadi, dia akan melupakannya,” katanya menambahkan.

Menurut Crutchlow, Sirkuit Motegi memang sangat sulit buat Fabio Quartararo, sehingga sang pebalap tak mampu untuk memetik hasil positif.

Namun, MotoGP Thailand bakal disambut baik oleh Quartararo. Pasalnya, Sirkuit Buriram alias Chang International Circuit, dinilai sangat cocok buat karakter rider asal Perancis itu.

“Jadi, Motegi tidak mudah, tetapi saya pikir jika dia akan memulai di barisan depan atau memiliki awal yang lebih baik, kecepatannya bagus untuk podium,” kata dia.

Baca juga: MotoGP Thailand 2022: Bagnaia Melempem di Asia, Kans Quartararo Jadi Juara

“Dan sekarang kami datang ke beberapa sirkuit yang bakal lebih bersahabat dengannya dan motor kami,” kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com