Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal MotoGP Mandalika: Akhir Penantian 25 Tahun, Hitungan Hari Jelang Aksi Marquez dkk

Kompas.com - 15/03/2022, 06:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber MotoGP

KOMPAS.com - Rangkaian MotoGP Mandalika 2022 yang memiliki nama resmi Pertamina Grand Prix of Indonesia akan segera berlangsung pada akhir pekan ini, tepatnya 18-20 Maret.

Ini sekaligus menjadi penanda akhir penantian 25 tahun Indonesia untuk kembali menggelar ajang balap motor Grand Prix.

Sebelumnya, Indonesia kali terakhir menjadi tuan rumah balap Grand Prix pada 1997.

Kala itu, balapan berlangsung di Sirkuit Sentul, Bogor, dengan nama resmi Marlboro Indonesia Grand Prix.

Kini, setelah penantian 25 tahun, balapan Grand Prix kembali digelar di Tanah Air dengan mengambil venue baru, yakni Sirkuit Mandalika atau yang bernama resmi Pertamina Mandalika International Street Circuit.

Baca juga: Dirut MGPA soal Persiapan MotoGP Mandalika: Tak Ada Kekhawatiran Sama Sekali...

Sirkuit Mandalika terletak di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat. Sirkuit dengan lintasan sepanjang 4,3 kilometer itu bakal menjadi saksi kembalinya ajang balap Grand Prix di Indonesia.

Dalam hitungan hari, sederet pebalap kenamaan seperti Marc Marquez, Fabio Quartararo, dan Francesco Bagnaia, akan beraksi di sirkuit kebanggaan Tanah Air tersebut.

Pembalap Repsol Honda Team MotoGP Marc Marquez bersiap menuju garasi tim pada hari kedua tes pramusim MotoGP 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Sabtu (12/2/2022). Sesi tes pramusim di sirkuit Mandalika tersebut akan berlangsung hingga Minggu (13/2/2022). ANTARA FOTO/Andika Wahyu/rwa.ANDIKA WAHYU Pembalap Repsol Honda Team MotoGP Marc Marquez bersiap menuju garasi tim pada hari kedua tes pramusim MotoGP 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Sabtu (12/2/2022). Sesi tes pramusim di sirkuit Mandalika tersebut akan berlangsung hingga Minggu (13/2/2022). ANTARA FOTO/Andika Wahyu/rwa.

Sebelum itu, sejumlah pebalap di kelas utama MotoGP akan lebih dulu mengikuti parade berupa riding atau berkeliling mengendarai motor bersama Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.

Parade tersebut rencananya akan berlangsung di Jakarta pada Rabu (16/3/2022) atau dua hari sebelum dimulainya rangkaian MotoGP Mandalika.

Baca juga: Daftar 20 Pebalap yang Akan Parade dengan Jokowi Jelang MotoGP Indonesia

Selain sejumlah pebalap dari kelas MotoGP, rider muda kebanggaan Indonesia, yakni Mario Suryo Aji dan Veda Ega Pratama, juga akan berpartisipasi dalam parade.

Setelah melakukan parade, para pebalap kelas utama akan berangkat ke Lombok untuk bersiap tampil pada hari pertama rangkaian MotoGP Mandalika 2022.

Berdasarkan jadwal MotoGP Mandalika 2022, Marc Marquez dkk bakal memulai perjuangan dengan melakoni dua sesi latihan bebas atau free practice (FP1 dan FP2) pada hari pertama, Jumat (18/3/2022).

Lalu, mereka bakal melakoni dua sesi latihan bebas terakhir (FP3 dan FP4) sebelum memperebutkan posisi start pada sesi kualifikasi yang termasuk dalam rangkaian hari kedua, Sabtu (19/3/2022).

Pada hari terakhir, Minggu (20/3/2022), barulah para pebalap kelas MotoGP akan berjuang dalam balapan utama atau race.

Baca juga: Patung Jokowi Naik Motor Terpasang di Sirkuit Mandalika, Antikarat dan Bisa Bertahan Ratusan Tahun

Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2022: 

Jumat (18/3/2022)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com