Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dorna Sports Tegaskan Sirkuit Mandalika Aman, Ini Alasannya

Kompas.com - 17/02/2022, 14:18 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sejumlah pebalap juga menyebut Sirkuit Mandalika sudah aman seperti Joan Mir (Suzuki Ecstar) dan Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha).

Selain itu, Joan Mir dan Fabio Quartararo hingga pebalap lain menilai bahwa karakteristik Sirkuit Mandalika menantang.

Hal ini pun turut dinyatakan oleh Dorna Sports dan FIM.

"Pihak Dorna dan FIM juga mengatakan ini sirkuit yang baik dari sisi lintasan bagi para pebalap karena karakter setiap tikungan berbeda, tingkat kesulitan berbeda," ujar Priandhi.

"Jadi, para pebalap tidak semudah itu menjadi juara. Ini triknya banyak sekali," tuturnya menjelaskan.

Baca juga: Selama 3 Hari MotoGP Mandalika 2022, Ada Perkiraan Kehadiran 180.000 Penonton

Meski begitu, Dorna Sports dan FIM merasa Sirkuit Mandalika perlu disempurnakan. Setelah melakukan evaluasi, venue baru MotoGP itu dipastikan akan diaspal ulang.

Sebagian trek sepanjang 4,3 km tersebut akan diaspal ulang mulai dari sebelum Tikungan 17 hingga setelah Tikungan 5.

MGPA dan ITDC selaku BUMN pengembang Sirkuit Mandalika pun telah menerima evaluasi tersebut dan berkomitmen untuk membenahi sebagain lintasan.

Pengaspalan ulang Sirkuit Mandalika ditargetkan rampung pada 10 Maret 2022 atau sepekan sebelum MotoGP Indonesia.

Baca juga: Apa Efek Pengaspalan Ulang Sirkuit Mandalika ke Balapan MotoGP Nanti?

Adapun MotoGP Indonesia rencananya digelar di Sirkuit Mandalika pada 18-20 Maret. 

"Kami mendapat masukan memang harus dilakukan perbaikan atau penyempurnaan (lintasan) berdasarkan tes kemarin," ucap Direktur Utama ITDC, Abdulbar M Mansoer.

"Kami selaku pemilik sirkuit bekerja sama dengan PP Persero yang merupakan kontraktor utama dari aspal dan dari PP RMI atau Roadbike Motorsport Indonesia sebagai konsultan kami, juga konsultan dari Dorna sudah sepakat berkomitmen untuk melakukan apa pun dalam hal penyempurnaan sirkuit dengan tepat waktu," katanya.

"Karena waktu kita tinggal 1 bulan lebih sedikit dan sesuai safety standard dan yang ditetapkan FIM," ujarnya.

"Kami kirimkan exam plan untuk perbaikan dan sudah diterima Franco Uncini (Safety Officer FIM) dan akan memonitoring lewat RMI (Roadbike Motorsport Indonesia)," tuturnya menjelaskan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com