Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kearifan Lokal di Sirkuit Mandalika, Motif Batik Sasambo Hiasi Tikungan 10

Kompas.com - 09/02/2022, 23:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Lintasan Sirkuit Mandalika yang sedang bersiap menyelenggarakan tes pramusim MotoGP 2022 juga dihiasi oleh motif batik sasambo.

Posisi motif batik sasambo tersebut berada di bagian luar Tikungan 10 Sirkuit Mandalika.

Motif batik itu akan tampak sangat jelas jika melihat Tikungan 10 Sirkuit Mandalika dari pantauan udara atau dari bukit 360.

Direktur Utama Mandalika Grand Prix Association (MGPA), Priandhi Satria, memastikan motif batik sasambo di Tikungan 10 Sirkuit Mandalika tidak menyalahi aturan.

Sebab, motif tersebut terletak di bagian luar lintasan utama Sirkuit Mandalika.

"Kami berusaha untuk memperkenalkan produk lokal kepada dunia," kata Priandhi Satria dikutip dari situs Tribun Lombok.

Baca juga: Tekad MGPA agar Insiden Unboxing Tak Terulang di MotoGP Mandalika

Sasambo merupakan motif batik asli atau ciri khas Nusa Tenggara Barat.

Adapun Sasambo diambil dari singkatan tiga suku besar di NTB, yakni Sasak, Samawa, dan Mbojo.

Tes pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika dijadwalkan berlangsung akhir pekan ini tepatnya pada 11-13 Februari 2022.

Seluruh pebalap mulai dari Marc Marquez hingga juara dunia MotoGP musim lalu, Fabio Quartararo, sudah mendarat di Lombok pada Senin (7/2/2022).

Marc Marquez dan 23 pebalap MotoGP lainnya kemudian langsung menjalani karantina mandiri selama 24 jam di hotel masing-masing.

Setelah menyelesaikan karantina, beberapa pebalap seperti Marquez, Aleix Espargaro, hingga Fabio Quartararo, langsung keluar untuk menikmati panorama alam Lombok.

Baca juga: Aleix Espargaro: Sirkuit Mandalika Indah, tetapi Aneh...

Marc Marquez memilih Bukit Seger sebagai destinasi wisata pertama yang dia kunjungi selain Pantai Kuta.

Momen itu sudah dibagikan Marc Marquez di akun Instagram Pribadinya dengan keterangan foto: "Saya jatuh cinta dengan tempat ini #Indonesia."

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Marc Ma?rquez (@marcmarquez93)

Terdekat, Marc Marquez dan seluruh pebalap lainnya dijadwalkan melakukan track walk di Sirkuit Mandalika pada Kamis (10/2/2022) waktu setempat.

Tes pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika nantinya akan berlangsung selama delapan jam dimulai tepat pada pukul 10.00 hingga 18.00 WITA setiap harinya.

Pembangungan di area Sirkuit Mandalika sebenarnya belum sepenuhnya selesai. Masih ada beberapa titik yang sedang dalam pengerjaan seperti misalnya pembangunan VIP Village.

Seluruh pembangunan di area Sirkuit Mandalika ditargetkan rampung bulan depan sebelum MotoGP Indonesia 2022 yang akan dihelat pada 18-20 Maret mendatang.

MotoGP Indonesia akan menjadi seri kedua Kejuaraan Dunia 2022 akan digelar dua pekan setelah balapan pembuka, MotoGP Qatar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Fokus Jadi Kunci Malik Risaldi Bawa Madura United ke Final Vs Persib

Fokus Jadi Kunci Malik Risaldi Bawa Madura United ke Final Vs Persib

Liga Indonesia
Daftar Posisi Start MotoGP Catalunya 2024, Aleix Espargaro Start Pertama

Daftar Posisi Start MotoGP Catalunya 2024, Aleix Espargaro Start Pertama

Motogp
Persib Vs Madura United, Kesiapan Mental Pemain Laskar Sape Kerrab Hadapi Tekanan

Persib Vs Madura United, Kesiapan Mental Pemain Laskar Sape Kerrab Hadapi Tekanan

Liga Indonesia
Head to Head Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Tak Terkalahkan di Bandung

Head to Head Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Tak Terkalahkan di Bandung

Liga Indonesia
Guardiola Minta Man United Putuskan Masa Depan Ten Hag

Guardiola Minta Man United Putuskan Masa Depan Ten Hag

Liga Inggris
Pioli Tinggalkan Milan dengan Bangga, Mulai Belajar Bahasa Inggris

Pioli Tinggalkan Milan dengan Bangga, Mulai Belajar Bahasa Inggris

Liga Italia
Costacurta Tak Yakin dengan Pilihan Milan untuk Pelatih Baru Mereka

Costacurta Tak Yakin dengan Pilihan Milan untuk Pelatih Baru Mereka

Liga Italia
Jelang Musyawarah Nasional, Aremania Mulai Era Satu Jiwa Berbadan Hukum

Jelang Musyawarah Nasional, Aremania Mulai Era Satu Jiwa Berbadan Hukum

Liga Indonesia
Media Italia Kaitkan Emil Audero dengan Como, Transfer Masuk Akal

Media Italia Kaitkan Emil Audero dengan Como, Transfer Masuk Akal

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Madura United Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Madura United Malam Ini

Liga Indonesia
Prediksi Persib Vs Madura United, Duel Antar Lini dan Pertemuan Terakhir

Prediksi Persib Vs Madura United, Duel Antar Lini dan Pertemuan Terakhir

Liga Indonesia
Jadwal Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Lawan Wakil Tuan Rumah

Jadwal Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Lawan Wakil Tuan Rumah

Badminton
Man City Takluk dari Man United, Guardiola Mengaku Salah Strategi

Man City Takluk dari Man United, Guardiola Mengaku Salah Strategi

Liga Inggris
Bruno Fernandes Utarakan Pendekatan Tepat Ten Hag di Final Piala FA

Bruno Fernandes Utarakan Pendekatan Tepat Ten Hag di Final Piala FA

Liga Inggris
Daftar Juara Piala FA, Man United Tempel Arsenal

Daftar Juara Piala FA, Man United Tempel Arsenal

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com