Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MotoGP Portugal, Marc Marquez Sudah Mulai Lancarkan Serangan Mental

Kompas.com - 18/04/2021, 11:38 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, dinilai sudah mulai melancarkan serangan psikologis dalam menyerang mental para pesaingnya menjelang balapan MotoGP Portugal.

Hal itu diungkapkan duo pebalap Suzuki Ecstar, Alex Rins dan Joan Mir, setelah menyelesaikan sesi kualifikasi MotoGP Portugal di Sirkuit Internasional Algarve, Sabtu (17/4/2021) malam WIB.

Aksi Marc Marquez pada Kualifikasi MotoGP Portugal sedang menjadi sorotan. Sebab, Marc Marquez sempat mengganggu laju Alex Rins dan Joan Mir.

Pada sesi kualifikasi pertama (Q1), Marc Marquez dan Joan Mir langsung terlibat duel saat keduanya memulai dengan bebarengan.

Pada awal Q1, Marc Marquez berada di depan Joan Mir. Marc Marquez kemudian sedikit melambat setelah Joan Mir mengukir waktu putaran 1 menit 39,917 detik.

Baca juga: MotoGP Portugal 2021, Marc Marquez: Saya Tak Akan Menikmati Balapan

Catatan waktu tersebut membuat Joan Mir memimpin sesi Q1 saat itu. Beberapa saat berselang, Joan Mir "terpaksa" menyalip Marc Marquez yang kala itu sedikit melambat dan melebar.

Marc Marquez kemudian langsung mengganggu Joan Mir dengan cara terus membuntuti dari belakang.

Cara itu langsung membuat Marc Marquez berhasil mengukir catatan waktu putaran 1 menit 39,253 detik dan memimpin sesi Q1.

Setelah catatan waktunya dikalahkan Marc Marquez, Joan Mir memilih masih ke pit lane. Entah disengaja atau tidak, Marc Marquez juga mengikuti keputusan Joan Mir masuk ke pit lane.

Pada percobaan kedua, Marc Marquez kembali membuntuti Joan Mir bahkan sejak keluar dari pit lane.

Marc Marquez pada akhirnya sukses lolos ke Q2 dengan status pebalap terbaik sesi Q1 ditemani oleh Joan Mir yang menempati uruta kedua.

Baca juga: Starting Grid MotoGP Portugal 2021 - Quartararo Terdepan, Marquez Baris Kedua

Situs Crash menyebut manuver Marc Marquez terhadap Joan Mir pada sesi Q1 MotoGP Portugal dengan istilah taktik derek.

Berikut adalah cuplikan video yang memperlihatkan Marc Marquez membuntuti Joan Mir pada sesi Q1 MotoGP Portugal:

Seusai kualifikasi MotoGP Portugal, Joan Mir langsung menyemprot Marc Marquez. Joan Mir menilai taktik yang digunakan Marc Marquez sangat berbahaya dan seharusnya mendapat hukuman.

"Marc Marquez seharusnya berada jauh di depan (pada awal Q1). Namun, dia memtuskan melambat hingga akhirnya berada di belakang saya," kata Joan Mir dikutip dari situs Crash.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Timnas Indonesia
Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Timnas Indonesia
Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com