Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lorenzo Prediksi Kebangkitan Valentino Rossi, Sirkuit Jerez Jadi Kunci

Kompas.com - 12/04/2021, 21:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Motorsport

KOMPAS.com - Mantan pebalap MotoGP, Jorge Lorenzo, memprediksi kebangkitan mantan rekan setimnya, Valentino Rossi, pada kejuaraan dunia musim 2021.

Jorge Lorenzo mengutarakan prediksinya saat berbicara terkait penampilan buruk Valentino Rossi pada seri kedua musim 2021, MotoGP Doha.

Pada MotoGP Doha berlangsung di Sirkuit Internasional Losail, Qatar, 4 April 2021 itu, Valentino Rossi mengalami keterpurukan.

Tanda-tanda keterpurukan Valentino Rossi mulai terlihat setelah dirinya menempati peringkat ke-21 berdasarkan hasil kualifikasi MotoGP Doha 2021.

Baca juga: Alasan Start Ke-21 di MotoGP Doha Bukan Terburuk di Mata Rossi

Hasil kualifikasi itu membuat Valentino Rossi memulai balapan dari barisan belakang.

Valentino Rossi kemudian merasa kesulitan dan hanya mampu finis di peringkat ke-16 pada balapan utama.

Pebalap berjulukan The Doctor itu pun gagal memetik poin pada balapan MotoGP Doha 2021.

Dia kini tertahan di peringkat ke-14 klasemen MotoGP dengan raihan empat poin.

Rossi bahkan tertinggal 36 angka dari pebalap Pramac Racing, Johann Zarco, yang sedang memimpin klasemen dengan raihan 40 poin.

Baca juga: Klasemen MotoGP Usai GP Doha - Zarco Memimpin, Rossi Turun Peringkat

Dalam prosesnya, Rossi sempat mengatakan bahwa hasil kualifikasi pada MotoGP Doha 2021 bukanlah yang terburuk dalam kariernya.

Namun, Jorge Lorenzo yang pernah tujuh tahun menjadi rekan setim Rossi di Yamaha memiliki pendapat lain.

"Rossi Menjadi yang ke-21 dalam kualifikasi. Saya tahu dia merasa memiliki beberapa kualifikasi yang lebih buruk dalam kariernya, tetapi sulit untuk menemukan yang lebih buruk," kata Lorenzo, dikutip dari MotorSport.com.

"Kemudian dalam balapan, dia tidak mendapatkan poin. Saya juga kesulitan menemukan balapan yang diselesaikan Valentino, tanpa kecelakaan atau kerusakan mesin, tetapi tidak menghasilkan poin," ujar Lorenzo.

"Ini kali kedua dia tertinggal jauh dari pebalap Yamaha lainnya," tutur Lorenzo menambahkan.

Baca juga: Yamaha Bandingkan Kekuatan Mental Rossi dan Vinales, Siapa Lebih Tangguh?

Jorge Lorenzo diperkenalkan secara resmi sebagai test rider Yamaha Jorge Lorenzo diperkenalkan secara resmi sebagai test rider Yamaha

Setelah berbicara terkait penampilan buruk Rossi pada MotoGP Doha, Lorenzo memprediksi seri balapan yang akan menjadi momentum kebangkitan mantan rekan setimnya itu.

Menurut Lorenzo, Rossi belum bisa dipastikan bangkit atau meraih hasil positif pada seri ketiga, MotoGP Portugal, yang akan berlangsung di Sirkuit Algarve, Portimao, 18 April mendatang.

Namun, Lorenzo memprediksi Rossi akan bangkit pada seri keempat yang dijadwalkan berlangsung di Sirkuit Jerez, Spanyol, 2 Mei 2021.

Sirkuit Jerez menjadi kunci karena Rossi memiliki rekor apik saat membalap di lintasan berjarak 4,4 kilometer tersebut.

Baca juga: Jadwal MotoGP 2021 - Saatnya Seri Eropa Tancap Gas, Dimulai di Portugal

Saat ini, Rossi masih tercatat sebagai pebalap yang paling banyak memenangi seri balapan di Sirkuit Jerez (tujuh kali).

"Saya tidak tahu apakah itu (kebangkitan Rossi) akan terjadi di Portimao, itu juga akan sulit baginya," ujar Lorenzo.

"Akan tetapi, yang pasti, dia akan kembali kuat di Jerez," tutur Lorenzo menegaskan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Bali United Vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Bali United Vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Evaluasi Wajib Bandung BJB Tandamata

Klasemen Proliga 2024, Evaluasi Wajib Bandung BJB Tandamata

Sports
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Tottenham Vs Man City di Liga Inggris

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Tottenham Vs Man City di Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Liga Spanyol
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Liga Indonesia
Hasil Aston Villa Vs Liverpool: Drama 6 Gol dan 1 'Bunuh Diri', Laga Tuntas Seri

Hasil Aston Villa Vs Liverpool: Drama 6 Gol dan 1 "Bunuh Diri", Laga Tuntas Seri

Liga Inggris
Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Liga Lain
Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Indonesia
Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Liga Italia
Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Badminton
Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Liga Indonesia
Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Liga Inggris
Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Liga Italia
Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com