Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MotoGP 2021, Masa Depan Valentino Rossi Bergantung pada 4-5 Balapan Berikutnya

Kompas.com - 11/04/2021, 18:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber GPone

KOMPAS.com - Hasil beberapa balapan MotoGP 2021 ke depan dinilai bakal menentukan masa depan Valentino Rossi di MotoGP. 

Pebalap Petronas Yamaha SRT Valentino Rossi masih belum tampil kompetitif pada MotoGP 2021.

Pebalap berjuluk The Doctor itu baru mengumpulkan empat poin dari dua balapan perdana MotoGP musim ini di Qatar.

Empat poin itu didapat dari balapan pembuka alias MotoGP Qatar di Sirkuit Losail dengan finis di urutan ke-12.

Baca juga: Valentino Rossi Dibilang Sebagai Tamu yang Tidak Tahu Diri di MotoGP

Sementara itu, pada race seri kedua si trek yang sama, pebalap berkebangsaan Italia itu tidak mendulang poin usai menyelesaikan balapan di posisi ke-16 pada MotoGP Doha. 

Hasil dua balapan di Qatar itu memang sangat mengecewakan. Namun, hal itu dinilai tidak akan menjadi penentu masa depan Rossi di MotoGP.

Rossi tidak akan mengambil keputusan apa pun, dalam hal ini pensiun, hanya berdasar dari hasil dua race tersebut.

Pendapat itu dikemukanan oleh sahabat sekaligus tangan kanan Valentino Rossi, Alessio "Uccio" Salucci.

Baca juga: Mengapa Valentino Rossi Dijuluki The Doctor?

"Sama sekali tidak. Dua balapan tidak menentukan Valentino Rossi (pensiun)," ujar Salucci, seperti dikutip dari GPOne, Minggu (11/4/2021).

"Kejuaraan duni baru saja dimulai dan kita akan melihat bagaimaina lomba akan berjalan di seri berikutnya," ucapnya menambahkan.

Kendati demikian, Salucci memperkirakan bahwa hasil beberapa balapan ke depan bisa saja menentukan masa depan Rossi di MotoGP.

"Jika pada 4-5 balapan Rossi kuat dan kompetitif, dia pasti akan terus membalap di MotoGP, tetapi jika tidak, kita akan melihat apa yang bisa kita lakukan," ucap Salucci.

Baca juga: Valentino Rossi, Antara Pensiun dan MotoGP 2022

Salucci optimistis bahwa Rossi bisa bangkit dari keterpurukan dan bisa meraih hasil yang lebih baik pada balapan berikutnya.

"Dia orang yang bisa bangkit dari keterpurukan, dan saya yakin dia akan bisa. Saya dapat katakan Rossi ingin terus balapan kita bisa melihatnya melaju cepat di Yamaha," tutut Salucci.

Valentino Rossi dan para pebalap lainnya akan membalap di Sirkuit Algarve, Portimao, akhir pekan ini untuk mengikuti seri balap ketiga, MotoGP Portugal 2021.

Rangkaian MotoGP Portugal dijadwalkan bergulir pada 16-18 April 2021.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com