Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Fakta Menarik Usai Miguel Oliveira Juara MotoGP Styria 2020

Kompas.com - 23/08/2020, 21:18 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Balapan di Sirkuit Red Bull Ring kembali menyuguhkan drama. Kali ini, Miguel Oliveira tampil sebagai pemenang pada gelaran MotoGP Styria.

MotoGP Styria yang menjadi seri ke-900 kelas premier dilangsungkan di Sirkuit Red Bull Ring, Spielberg, Austria, pada Minggu (23/8/2020) malam WIB.

Gelaran GP Styria merupakan seri kelima dari rangkaian jadwal MotoGP 2020. Sebelumnya, seri keempat juga dilaksanakan di tempat yang sama dengan nama GP Austria.

Sempat diwarnai berkibarnya red flag akibat insiden terbakarnya motor Maverick Vinales, Miguel Oliveira keluar sebagai pemenang MotoGP Styria 2020.

Oliveira menjadi pebalap pertama yang menyentuh garis finis usai mengalahkan Jack Miller dan Pol Espargaro melalui sebuah pertarungan sengit di lap terakhir.

Baca juga: Hasil MotoGP Styria - Miguel Oliveira Menang Dramatis, Double Overtake di Tikungan Akhir

Oliveira masih berada di posisi ketiga ketika balapan memasuki lap terakhir. Menjelang garis finis, rider Red Bull KTM Tech 3 itu melakukan aksi double overtake untuk menyalip Miller dan Espargaro.

Oliveira kemudian tak terbendung hingga garis finis. Pebalap asal Portugal itu pun menjadi pemenang race kelas premier edisi ke-900.

Tak hanya menjadi menjadi pebalap Portugal pertama yang memenangi balapan kelas premier, kemenangan Oliveira pada MotoGP Styria juga menghasilkan sejumlah fakta menarik.

Berikut Kompas.com merangkum tiga fakta menarik seusai Miguel Oliveira menjuarai MotoGP Styria 2020.

Baca juga: MotoGP Styria 2020 - Miguel Oliveira Juara, Valentino Rossi Finis 10 Besar

1. Empat pemenang berbeda

Miguel Oliveira menjadi pebalap keempat yang berhasil meraih kemenangan pada MotoGP 2020. Ia mengikuti jejak Fabio Quartararo, Brad Binder, dan Andrea Dovizioso.

Quartararo sukses memenangi dua balapan awal yang digelar di Jerez, Spanyol. Kemudian, Binder menjadi raja di Brno, Republik Ceko. Terakhir, Dovizioso menunjukkan dominasinya bersama Ducati pada GP Austria.

2. Sebelas pebalap berbeda di podium

Selain menghadirkan empat pemenang berbeda, MotoGP 2020 yang sudah memasuki seri kelima juga memunculkan 11 pebalap berbeda di podium.

Sebelas rider yang telah merasakan berdiri di podium pada MotoGP 2020 adalah Fabio Quartararo, Maverick Vinales, Andrea Dovizioso, Valentino Rossi, Brad Binder, Franco Morbidelli, Johann Zarco, Joan Mir, Jack Miller, Pol Espargaro, dan Miguel Oliveira.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com