Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Cerai" dengan Ducati, Andrea Dovizioso Buktikan Diri di MotoGP Austria

Kompas.com - 16/08/2020, 21:06 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, sukses menjadi juara MotoGP Austria 2020 yang dihelat di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (16/8/2020) malam WIB.

Andrea Dovizioso menjadi yang tercepat mengungguli Joan Mir (Suzuki Ecstar) dan Jack Miller (Pramac).

Kemenangan Andrea Dovizioso semakin mengukuhkan dominasinya serta Ducati di Sirkuit Red Bull Ring.

Dovizioso belum pernah gagal menumbus tiga besar dalam lima musim terakhir MotoGP Austria di Sirkuit Red Bull Ring sejak 2016 hingga 2020.

Sebelum menjadi juara musim ini, pebalap asal Italia itu lebih dulu meraih gelar juara pada 2017 dan 2019.

Baca juga: MotoGP Austria - Ducati Tegaskan Dominasi, Juara 5 Kali Beruntun di Red Bull Ring

Sementara itu, podium MotoGP 2016 dan 2018 juga dihiasi pebalap Ducati. 

Pada 2016, Andrea Iannone dan Andra Dovizioso secara beruntun finis di posisi pertama dan kedua. 

Adapun pada musim 2018, Andrea Dovizioso menempati podium ketiga sedangkan gelar juara diraih Jorge Lorenzo. 

Keberhasilan tersebut sekaligus membuktikan tekad Andrea Dovizioso yang ingin menjadi juara sebelum meninggalkan Ducati.

Seperti diketahui bahwa Andrea Dovizioso dipastikan hengkang dari Ducati seusai MotoGP 2020.

Sebelumnya, kabar terkait polemik kontrak baru Dovizioso di Ducati terus beredar tanpa kepastian.

Ketidakpastian itu terjadi cukup lama hingga membuat Dovizioso merasa tidak dihargai dan akhirnya memutuskan hengkang.

Baca juga: Pebalap Ini Senang Andrea Dovizioso Hengkang dari Ducati

Andrea Dovizioso pun sudah angkat bicara mengenai keputusannya. Diungkapan Dovizioso, hengkang dari Ducati merupakan keputusan terbaiknya demi bisa fokus balapan.

"Satu-satunya hal yang bisa saya katakan adalah lebih baik mengambil keputusan itu sekarang dan fokus balapan," kata Andrea Dovizioso pada Sabtu (15/8/2020), seperti dilansir dari Motorsport.

"Kami berada di Austria, trek yang sangat bagus bagi Ducati. Jadi, kami ingin tampil maksimal dalam dua balapan ini (GP Austria dan Styria)."

"Itu (hengkang dari Ducati) adalah keputusan tepat dan membuat kami benar-benar fokus pada Kejuaraan Dunia," tegas Andrea Dovizioso.

Adapun, kemenangan di MotoGP Austria 2020 membuat Andrea Dovizioso naik dua peringkat ke posisi kedua dengan koleksi 56 poin.

Dia ada di belakang sang pemuncak klasemen, Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) yang mengoleksi 67 poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com