Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang MotoGP Austria, Fabio Quartararo Tuding KTM Main Curang dengan Michelin

Kompas.com - 12/08/2020, 21:05 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Kemenangan mengejutkan Brad Binder di MotoGP Ceko 2020 membuat Fabio Quartararo menuding KTM telah berbuat curang.

Brad Binder berhasil mempersembahkan gelar juara pertama bagi tim KTM di kelas MotoGP setelah memenangi balapan MotoGP Ceko di Sirkuit Brno, Minggu (9/8/2020).

Performa impresif yang ditorehkan Brad Binder bersama KTM pada MotoGP Ceko mengundang kecurigaan dari pebalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo.

Quartararo menuding KTM berbuat curang lantaran bekerja sama dengan Michelin selaku pemasok ban untuk perlombaan MotoGP.

Kecurigaan tersebut diungkapkan Quartararo ketika mengetahui Michelin melakukan berulangkali tes bersama KTM.

Baca juga: Brad Binder Juarai MotoGP Ceko, Valentino Rossi Sebut KTM Menakutkan

Hasil dari tes tersebut pun terlihat ketika pebalap KTM bisa tampil kompetitif pada MotoGP Republik Ceska.

Padahal, pada saat yang sama, pebalap dari tim lain sedang ramai-ramai mengeluh tentang kondisi ban Michelin.

Quartararo memuji dan memberi selamat kepada Brad Binder atas prestasinya di MotoGP Ceko.

Namun, Quartararo tidak lupa menyentil Michelin terkait kemenangan tim KTM kemarin.

"KTM telah melakukan banyak tes di Brno dan Austria dan saya pikir Michelin juga bekerja sama dengan mereka untuk menemukan komposisi ban yang paling cocok," kata Quartararo dikutip BolaSport.com dari Moto.it, Rabu (12/8/2020).

"Saya pikir KTM sebelum perlombaan dimulai sudah tahu tentang pilihan ban yang sempurna untuk balapan."

Baca juga: Profil Brad Binder, Juara MotoGP Ceko 2020 yang Cetak Sejarah bersama KTM

"Saya percaya jika Michelin membawa ban yang tepat untuk mereka dalam melakukan pengujian."

"Oleh karena itu, mereka telah memiliki pengalaman sebelum perlombaan," ucapnya menambahkan.

Pada balapan seri ketiga di Ceko, akhir pekan lalu, Quartararo gagal finis di podium setelah tersisih di urutan ketujuh.

Kendati gagal naik podium, pebalap 21 tahun itu tetap bercokol di posisi pertama dengan koleksi 59 poin dalam klasemen MotoGP 2020.

Fabio Quartararo akan kembali berlaga pada seri keempat MotoGP 2020 di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (16/8/2020). (Fauzi Handoko Arif)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com